Sempat Tak Tenang dan Bingung, Seorang Petani di Padang Panjang Dapat Mobil Mewah
jpnn.com, PADANG PANJANG - Seorang petani, warga Nagari Guguak Malalo, Kota Padang Panjang Sumatera Barat, Arnelis (40), tak menyangka dia bakal mendapat sebuah mobil mewah.
Arnelis semula mengira ada orang yang menelepon bermaksud pengin menipu dirinya.
"Belakangan ini saya sering merasa tidak tenang. Saya juga bingung, apa sebenarnya yang saya rasakan. Makanya saya tidak acuh dan tidak menanggapi benar orang menelepon yang mengaku dari Bank BRI itu, dan mengatakan saya mendapat mobil,” kata Arnelis kepada Harian Pagi Padang Ekspres (Padek.Co), Senin (7/9).
Bu Arnelis nasabah BRI? "Iya, tetapi tetap saja ibu tidak percaya. Bisa saja orang itu kebetulan bisa menerka kalau ibu ada tabungan Simpedes,” ujarnya sambil tertawa.
Akhirnya bersama sang suami, Alkhalid (57), dia mendatangi Kantor BRI di Kota Padang Panjang.
Ternyata benar. Dia memperoleh undian tabungan Simpedes.
"Alhamdulillah,” ujar Arnelis, dan menceritakan kalau ia dan suaminya langsung sujud syukur di kantor BRI.
"Kami hidup sederhana dengan satu orang anak, yang baru saja tamat SMA. Kami tidak pernah membayangkan apalagi berpikir akan punya mobil mewah,” ujar Arnelis, usai menerima secara simbolis kunci mobil Mobilio pada penyerahan hadiah dari Pinca BRI Yori Verdian di Kantor BRI Cabang Padang Panjang.
Petani di Kota Padang Panjang itu sempat bingung dia mendapat mobil mewah Mobilio
- Teguh Sebut Klaim Bashe Bahwa BRI Korban Ransomware Tak Lebih dari Lelucon
- SBM & BRI Berkolaborasi Dukung UMKM Fesyen Tingkatkan Skala Bisnis
- Tak Hanya untuk UMKM, BRIncubator Punya Misi Besar untuk Ekonomi Lokal
- Polda Riau Limpahkan 2 Tersangka Korupsi KUR Bank Pelat Merah ke Kejati Riau
- Anggota DPR Darmadi Durianto: Model Kepemimpinan Dirut BRI Sunarso Patut Dibanggakan
- Luar Biasa, Harvey Moeis Beli Sejumlah Mobil Mewah Ini Secara Tunai untuk Sandra Dewi