Sempat Tercecer, Pembalap Purworejo Ini Sukses Cetak Poin di FIM JuniorGP
jpnn.com, JAKARTA - Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Fadillah Arbi Aditama berhasil raih poin di FIM JuniorGP 2022 Algarve.
Pembalap muda Purworejo itu menambah 3 poin di putaran ke-5 JuniorGP 2022 Algarve, Autodromo do Algarve, Portugal (17/7).
Start dari urutan ke-23 yang merupakan hasil kombinasi sesi kualifikasi (16/7), Arbi yang masih berusia 16 tahun mencatatkan waktu tercepat yakni 1:49.981.
Pada sesi race, Arbi mampu mempertahankan kecepatan dengan baik dan mendapatkan catatan waktu yang rapat dengan pembalap lainnya.
Arbi mampu mendekati rombongan terdepan hingga bersaing ketat dengan 23 pembalap lainnya.
Tampil konsisten, Arbi berhasil merangsek hingga naik 9 posisi yang akhirnya finis di P14.
Namun, karena ada satu pembalap yang terkena finalti, Arbi naik posisinya ke-13.
Hingga paruh musim ini, Arbi berada di posisi 25 klasemen dengan raihan poin 4.
Pembalap Astra Honda Racing Team (AHRT) Fadillah Arbi Aditama berhasil raih poin di FIM JuniorGP 2022 Algarve.
- Honda CBR150R Tampil Bersolek, Sebegini Harganya
- Honda CR-V Hybrid Bermasalah, Recall Digelar
- Blak-blakan, Joan Mir Sebut Karier Balapnya Redup Setelah Bergabung dengan Honda
- Meski Cuaca Buruk di Trek Sulit Aragon, Pembalap Purworejo Tetap Bisa Raih Poin
- Honda Ikut Mengembangkan Transmisi Manual Untuk Mobil Listrik
- 17 Merek Motor Bakal Ramaikan IMOS 2024, Berikut Daftarnya