Sempat Tertinggal 2 Gol, Real Madrid Bisa Selamat, Tetapi Masih jadi Juru Kunci
jpnn.com, MöNCHENGLADBACH - Real Madrid nyaris keok saat bertandang ke markas Borussia Moenchengladbach pada matchday kedua Grup B Liga Champions, Rabu (28/10) dini hari WIB.
Pada laga di Borussia Park tersebut, El Real sempat tertinggal 0-2, sebelum akhirnya menyamakan kedudukan menjadi 2-2.
Anak legenda Prancis Lilian Thuram, Marcus Thuram menjadi momok buat Real Madrid.
Striker berusia 23 tahun itu menyelesaikan dua peluang tuan rumah pada menit ke-32 dan 57 dengan gol.
Dua gol Thuram lahir dari serangan balik sederhana Gladbach.
Sepasang gol yang bersarang di gawang yang dikawal Thibaut Courtois itu seperti menghapus begitu saja keperkasaan Real Madrid saat meladeni Barcelona di Camp Nou beberapa hari yang lalu (menang 3-1).
Real yang bertandang ke Gladbach setelah mendapat malu di matchday pertama grup, kalah kandang 2-3 dari Shakhtar Donetsk, bermain lebih agresif di babak kedua.
Eden Hazard dan Luka Modric masuk menggantikan Vinicius Junior dan Toni Kroos.
Anak legenda Prancis Lilian Thuram, Marcus Thuram menjadi momok buat Real Madrid.
- Cedera ACL, Bek Real Madrid Eder Militao segera Menjalani Operasi
- Real Madrid Menang 4-0 Atas Osasuna, Vinicius Junior Cetak Hattrick
- Duka di Balik Kemenangan Bayern Munchen Atas Benfica
- Liga Champions: Club Brugge Nodai Kesucian Aston Villa
- Hasil Liga Champions: Barcelona Kian Melayang, Atletico Madrid Menang Dramatis
- Hasil Liga Champions: Real Madrid dan Manchester City Keok