Semua DPW PKB Diklaim Sepakat Cak Imin Satu Periode Lagi
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPW PKB Jawa Tengah Yusuf Hudori, mengungkap keinginan pengurus partainya di seluruh wilayah untuk memilih kembali Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai ketua umum di muktamar yang bakal digelar Agustus mendatang.
Yusuf menjelaskan, pertimbangan memilih Cak Imin secara aklamasi tidak terlepas dari keberhasilan wakil ketua MPR tersebut dalam memimpin partai. Itu terbukti di pemilu legislatif 2019.
"Teman-teman DPC, DPW melihat bahwa (Pemilu) 2019 kemarin torehan politik PKB kan luar biasa, naik secara signifikan ya. Yaitu kan berkat kekompakan, kesolidan dan juga tentu berkat kepemimpinan beliau Cak Imin," ucap Yusuf.
BACA JUGA: Warning Cak Imin ke Presiden Jokowi soal Jatah Menteri buat PKB
Itu disampaikannya usai bersilaturahmi dengan Presiden Jokowi di Istana Merdeka, Jakarta pada Selasa (2/7). Yusuf menyebut, pengurus partainya di seluruh wilayah ingin supaya soliditas tersebut terus dijaga.
"Kami melihat itu sepakat, teman-teman DPW ini untuk menjaga kesolidan ini untuk kesuksesan (di Pemilu) 2024 dengan kembali meminta kesediaan Cak Imin untuk menjadi ketua umum (aklamasi)," tambahnya.
Sementara itu Cak Imin, mengaku belum mengetahui wacana pengurus daerah memintanya kembali menjadi ketum secara aklamasi. Namun, pria yang sudah tiga periode memimpin PKB itu siap menjalankan amanah tersebut bila diberikan mandat oleh partai.
"Ya kalau perintah partai siapa yang berani (menolak). Perintah partai harus taat," singkatnya di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta. (fat/jpnn)
Ketua DPW PKB Jawa Tengah Yusuf Hudori, mengungkap keinginan pengurus partainya di seluruh wilayah untuk memilih kembali Muhaimin Iskandar (Cak Imin) sebagai ketua umum
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Hanif Dhakiri: Jangan Memanfaatkan PPN 12% jadi Alat Menyerang Presiden Prabowo
- Nihayatul Wafiroh: Kesehatan Mental dan Spritual Penting Sebagai Fondasi Kehidupan
- PKB Sentil PDIP soal PPN 12 Persen
- DPRD DKI Jakarta Diminta Mengawal Proses Legislasi Perda Pesantren
- Ninik Dorong Sinergitas Multilevel Pulihkan Sukabumi Pascabanjir Bandang
- Gugatan Ghufron Ditolak, Cak Imin Tak Perlu Ganti Rugi