Semua Pejabat Polrestabes Medan yang Disebut Bripka Ricardo Terima Suap Harus Dicopot
“Apalagi ini terkait narkoba yang merupakan kejahatan serius di Indonesia,” tegas dia.
Kapolda Sumut Irjen Panca Putra Simanjuntak sebelumnya telah mencopot jabatan Kompol Oloan Siahaan dari Kasat Resnarkoba Polrestabes Medan.
"Kasat narkobanya sudah kami tarik. Sebagai pemimpin dia sudah kami tarik, semua sudah dicopot itu,” ujar Panca ketika dikonfirmasi wartawan, Senin (17/1).
Menurut dia, Kompol Oloan kini ditarik ke Polda Sumut dan ditugaskan sebagai Pamen Yanma. Penarikan ke Polda Sumut untuk memudahkan proses pemeriksaan oleh Propam.
Sementara untuk Kapolrestabes Medan Kombes Riko Sunarko saat ini masih belum dicopot. Namun, Panca menyebut tak lama lagi Riko akan dia copot juga.
"Sebentar, akan saya lakukan, tenang saja,”ujar mantan Wadirtipidum Bareskrim Polri itu. (cuy/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
Kompolnas meminta semua nama yang disebut Bripka Ricardo Siahaan untuk dicopot guna memudahkan proses pemeriksaan.
Redaktur : Budi
Reporter : Elfany Kurniawan
- Polda Riau Sita 30 Kg Sabu-Sabu, Irjen Iqbal Ancam Jerat Hukuman Mati Bandar Narkoba
- Kasus Polisi Tembak Polisi, Kompolnas Temukan Fakta Ini di Lokasi
- Kompolnas Sebut Polda Sumbar Harus Ungkap Fakta Polisi Tembak Polisi di Solok Selatan
- Bamsoet Minta Polri Jerat Bandar Narkoba Dengan Pasal Tindak Pidana Pencucian Uang
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Polrestabes Medan Tembak Mati Eksekutor Begal Sadis