Semua Penumpang Tewas di Tempat Duduk
Cuaca Tiba-Tiba Buruk, Korban Batal Dievakuasi
Minggu, 02 Oktober 2011 – 01:07 WIB
Namun, cuaca buruk benar-benar menjadi hambatan terbesar bagi tim penolong. Sekitar pukul 13.00, saat tim masih sibuk melakukan evakuasi, tiba-tiba kabut tebal menyelimuti bukit Bahorok. Evakuasi pun terpaksa dihentikan. Padahal, belum ada satu pun jenazah korban yang berhasil diangkat dari lokasi kejadian. "Cuaca lagi buruk. Lokasi pesawat ditutupi awan tebal sehingga membuat evakuasi dihentikan. Kapan dilakukan evakuasi lagi, belum tahu," ungkapnya.
Ya, Bahorok memang terkenal dengan anginnya yang mengerikan, yang sering memorak-porandakan areal persawahan dan perkebunan warga. Belum lagi cuaca yang tiba-tiba bisa berubah secara drastis.
Itu pula yang terjadi kemarin. Cuaca yang sebelumnya panas terik dalam sekejap berubah menjadi mendung, berkabut, dan angin bertiup kencang. Hal tersebut yang memaksa tim penolong menghentikan evakuasinya. Sebab, dengan kondisi seperti itu, helikopter penolong tidak bisa menurunkan tim ke dalam hutan.
Meski demikian, tim evakuasi beranggota 14 orang yang sudah diterjunkan kemarin pagi terus berupaya membuka jalan. Tim yang terdiri atas SAR, Brimob, dan TNI itu juga membawa logistik guna bermalam di tempat jatuhnya pesawat. Mereka juga dilengkapi dengan gergaji mesin yang akan dipergunakan untuk membuka hutan agar helikopter penolong yang direncanakan meluncur pagi ini dapat mendarat di dekat lokasi. Sebab, mengevakuasi para korban tidak bisa dilakukan dengan jalan darat.
MEDAN -- Setelah tiga hari, akhirnya tim evakuasi mampu mencapai lokasi jatuhnya pesawat Casa 212-200 yang celaka di Bahorok, Kabupaten Langkat,
BERITA TERKAIT
- Gunung Semeru Erupsi 3 Kali, Tinggi Letusan hingga 1.000 Meter
- Jadi Tersangka Korupsi Dana Desa, Oknum Kades di Jember Ditahan Polisi
- Mengubah Sampah Jadi Pulsa, Begini Caranya
- Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
- Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
- 22 Los Pedagang di Pasar Pelelangan Ikan Sodoha Kendari Terbakar, Penyebab Masih Diselidiki