Semua Tokoh Agama Berkumpul Doakan Pemilu Damai

Semua Tokoh Agama Berkumpul Doakan Pemilu Damai
Tokoh agama berkumpul di Kampung Pancasila. Foto: Ist

jpnn.com, JAKARTA - Jelang pesta demokrasi Pemilu 2019, warga Kampung Sawah, Bekasi, Jawa Barat merasa terpanggil untuk terus menyuarakan Bhinneka Tunggal Ika melalui doa bersama.

Kegiatan-kegiatan yang mengedepan kebersamaan semua lapisan masyarakat ini dilakukan setelah kampung itu ditetapkan sebagai kawasan percontohan kerukunan antarumat beragama atau Kampung Pancasila.

Pada momentum kumpulan tokoh agama disatukan untuk mendoakan Pemilu 2019 agar berjalan damai dan tertib, sesuai dengan tujuannya.

Kegiatan doa bersama ini digagas oleh Forum Komunikasi Gereja-gereja Jatimurni (FKGJ) yang merupakan wadah komunikasi dari 14 Gereja yang ada di kawasan Kampung Sawah, Bekasi, Jawa Barat dengan melibatkan sejumlah tokoh agama dan masyarakat, serta pemerintah setempat.

Kegiatan berlandaskan Pancasila sekaligus doa bersama ini dilangsungkan di sela perayaan Natal Gabungan FKGJ 2018 di Gereja Kristen Jawa (GKJ) Pondok Gede, Jatimurni, Bekasi, Jawa Barat.

Doa Bersama yang digelar pada pembukaan acara Natal Gabungan FKGJ 2018 ini memiliki tujuan untuk mewujudkan damai dengan menjalin kemitraan di tengah keragaman atau perbedaan.

“Sebagai bagian dari warga Kampung Sawah, kita (warga Jatimurni) wajib mendukung berbagai kegiatan yang mengarah pada memperkuatnya persatuan dan kesatuan serta kerukunan di Kampung Sawah. Saya hadir di sini juga diharapkan mampu memberikan contoh bagi warga Jatimurni untuk terus mengedepankan kebersamaan dan kerukunan,” kata Lurah Jatimurni, Muhamad Ali saat mengikuti acara itu.

Sejumlah tokoh agama dan perwakilan pemerintahan hadir saat pembukaan Natal Gabungan FKGJ 2018 itu sebagai perwujudan kebersamaan dan kerukunan warga Kampung Sawah, Bekasi, Jawa Barat.

Sejumlah tokoh perwakilan lima agama bersama warga berkumpul untuk berdoa bersama bagi kelancaran Pemilu 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News