Semua yang Indah dalam Kehidupan Terjadi karena Tidak Disengaja
Teh memang berasal dari tanaman 'camellia sinensis', tapi bukan hanya orang-orang di Tiongkok yang menikmati minuman dari dedaunan yang diseduh.
Selama ribuan tahun, warga Pribumi di Amerika Selatan hingga Australia juga meminum hasil seduhan dedaunan.
"Yerba Mate ini selalu diminum bersama, tidak berbeda dengan teh atau kopi," kata Jonathan Rivas, dari toko Yerba Mate di Australia.
"Intinya adalah berbagi. Saat saya dibesarkan, ibu saya selalu membuat yerba dan berbagi dengan keluarga atau teman dan semua menikmatinya bersama-sama dari gelas yang sama."
Yerba Mate bahkan semakin terkenal karena Piala Dunia di Qatar tahun ini, ketika tim nasional Argentina terlihat meminumnya di tengah pertandingan.
"Punya efek yang sama dengan kopi, bisa meningkatkan energi," kata Jonathan.
Di Turki, tea dihidangkan dengan gelas kaca yang sangat tipis dan berbentuk seperti bunga tulip.
"Ini adalah contoh teh yang enak," kata Onur Kurt yang memiliki toko teh di Brunswick. Ia merujuk pada warna teh yang baru dibuatnya.
Teh adalah minuman paling populer di dunia setelah air putih. Miliaran gelas teh diminum setiap harinya di dunia
- Tingkatkan Suasana Hati dengan Mengonsumsi 5 Teh Ini
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan