Senat Soll, Pecatan TNI jadi Pimpinan KKB, Ini Catatan Kriminalnya

Berikutnya, aksi pembunuhan dua prajurit dan perampasan senjata api jenis SS2 pada 18 Mei lalu, penembakan pengendara motor di Longpon 21 Juni, dan penembakan terhadap truk di kali I, Seradala 24 Juni.
Penembakan dan pembunuhan empat pekerja bangunan di kampung Bengki tanggal 24 Juni lalu, pembakaran alat berat tanggal 25 Juni, penembakan terhadap anggota Polri hingga terluka tanggal 9 Juli.
“Selain itu, juga terlibat dalam kasus pembunuhan dua karyawan PT Indo Mulia Baru tanggal 22 Agustus lalu,” ungkap Kombes Faisal.
Dia menambahkan dari 12 kasus yang diduga ada keterlibatan Senat Soll, empat di antaranya sudah ada laporan polisinya.
"Anggota masih melakukan penyelidikan guna mengungkap peran dari Senat Soll dan saat ditangkap anggota terpaksa melumpuhkan karena melawan hingga mengakibatkan kakinya terkena luka tembak," ucap Faisal. (antara/jpnn)
Polda Papua membeber keterlibatan pimpinan KKB yang merupakan pecatan TNI Senat Soll di KKB Yahukimo. Mulai dari jual beli amunisi, pembunuhan, hingga pembakaran.
Redaktur & Reporter : Boy
- 15 Jenazah Korban Pembantaian KKB Teridentifikasi, Ini Daftar Namanya
- Andreas: Kejahatan yang Dilakukan KKB tak Boleh Dibiarkan Terus Menerus Terjadi
- Tak Ada Luka Tembak di Jasad 11 Korban Pembantaian oleh KKB
- Suami Bunuh Istri di Bengkalis Seusai Cekcok Gadai Hp
- Polri Kerahkan Armada Udara untuk Cari Korban Pembantaian KKB di Yahukimo
- Polri Kerahkan Pesawat dan Helikopter Mencari Korban Pembantaian KKB