Senator Lia Istifhama Kunjungi Wilayah Lumbung Pangan Terdampak Banjir

Senator Lia Istifhama Kunjungi Wilayah Lumbung Pangan Terdampak Banjir
Anggota DPD RI Jawa Timur Komite III Dr. Lia Istifhama saat melakukan kunjungan kepada wilayah terdampak banjir pada Jumat (28/2/2025). Foto: Humas DPD RI

Ning Lia pun menyoroti solusi berkelanjutan atas bencana hidrometeorologi di Pesawahan tersebut.

"Dahulu di sini ada tiga sungai, tetapi kini hanya ada satu aliran. Jika ingin mengembalikan produktivitas pertanian, maka penyudetan sungai harus dilakukan agar air bisa mengalir dengan baik dan tidak menggenangi lahan pertanian," katanya.

Dia juga mengapresiasi upaya swadaya masyarakat dan pemerintah desa dalam mengoperasikan rumah pompa untuk mengurangi banjir.

“Saya salut dengan semangat warga yang urunan untuk operasional rumah pompa. Tapi ini tidak bisa terus-menerus mengandalkan dana desa dan warga. Maka, kolaborasi antar pemangku kebijakan, dari desa hingga pusat, sangat penting, apalagi terkait biaya operasional BBM alat pompa air ini,” ujar Ning Lia.

Ning Lia mengatakan kebutuhan solar untuk operasional pompa air mencapai 15 liter per jam. Jadi, bisa dihitung sendiri berapa kebutuhan per hari.

“Padahal mereka ini, warga desa, secara nyata sudah swadaya, salah satunya berusaha meningkatkan sumber penghasilan desa dengan menjadikan rumah pompa sebagai destinasi wisata," ujarnya.

Sebagai anggota Komite III DPD RI yang salah satu bidang garapan adalah terkait kebencanaan, Ning Lia berjanji akan menyampaikan permasalahan ini kepada kementerian terkait, terutama dalam konteks program ketahanan pangan yang menjadi prioritas Presiden Prabowo Subianto.

“Salah satu tantangan swasembada pangan adalah bencana. Maka, penanganannya harus cepat dan solutif. Saya akan segera menyampaikan ini ke kementerian terkait, karena ketahanan pangan adalah program prioritas nasional," tegasnya.

Senator atau anggota DPD RI Jawa Timur Komite III Dr. Lia Istifhama melakukan kunjungan kepada wilayah terdampak banjir pada Jumat (28/2/2025).

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News