Sengit, 4 Klub Spanyol Punya Kans Kawinkan Gelar

jpnn.com - MUSIM 2015-16 segera berakhir. Dari tanah Spanyol, empat klub yakni Barcelona, Atletico Madrid, Real Madrid dan Sevilla masih punya peluang menyabet gelar ganda di akhir musim.
Barcelona, berpeluang mengawinkan gelar lokal, La Liga dan Copa del Rey. Atletico Madrid, masih berada di trek lurus menjadi juara La Liga dan Liga Champions. Sama dengan Atletico, Real Madrid juga punya kans menyabet La Liga dan Liga Champions.
Sementara Sevilla, masih punya harapan menjadi juara di Copa del Rey dan Liga Europa.
Ya, uniknya, empat klub tersebut harus saling sikut. Barcelona harus menyapu dua laga sisa di La Liga, agar poinnya tak terkejar Atletico dan Real. Di Copa del Rey, Barca harus berhadapan langsung dengan Sevilla di partai final.
Atletico dan Real, selain masih punya urusan di La Liga, mereka juga akan menggelar Derby Madrid di final Liga Champions. Sementara Sevilla, selain berharap bisa menumbangkan Barca di final Copa, juga masih harus mempertahankan gelar Europa League, melawan Liverpool di final musim ini. Masih sengit. (adk/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025
- Tanpa Jorji, Fajar Alfian cs Raih Kemenangan di Pertandingan Simulasi Sudirman Cup 2025
- Sudirman Cup 2025: Ini Target dari Menpora Dito Ariotedjo
- Menpora Dito Punya Harapan Besar Terhadap Kepengurusan Baru BWF