Seni Budaya 8 Suku Bakal Hebohkan Festival Senja Kaimana
jpnn.com, KAIMANA - Festival Senja Kaimana 2017 akan digelar di Kabupaten Kaimana, Papua Barat pada 20-23 November 2017.
Parade budaya yang melibatkan delapan suku di Kaimana itu akan menyajikan aneka lomba, seni, dan budaya.
Delapan suku itu adalah Mairasi, Kuri, Irarutu, Oburau, Medewana, Napiti, Myere, dan Kouwayi.
Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Kaimana, Marthen Fenetiruma mengungkapakan, di event tahunan yang digelar sejak 2012 ini, pengunjung akan dihibur lomba tari kreasi baru, pentas tari tradisional, lomba memanah tradisional dan lomba menombak tradisional.
Ada juga parade budaya atau prosesi budaya, atraksi seni dan pameran barang kerajinan khas daerah berjuluk Kota Senja ini.
"Akan ada parade budaya dari suku-suku yang ada di Kaimana sebagai pembuka festival. Kemudian, lomba-lomba untuk masyarakat umum baik warga setempat maupun dari daerah lain. Kami berharap, potensi Kaimana semakin dikenal dan memberikan dampak ekonomi ke masyarakat," ujar Marthen, Kamis (16/11).
Marthen mengatakan, pihaknya akan mendirikan puluhan stan yang bisa dimanfaatkan masyarakat menjual hasil kerajinan maupun kuliner khas Kaimana. Stand akan dibikin lebih inovatif sehingga terlihat unik dan menarik, khas Kaimana.
"Selain itu, masyarakat juga bisa memamerkan dan menjual hasil-hasil kerajinan, kuliner maupun produk-produk lainnya kepada pengunjung Kaimana. Sehingga produk yang ada diharapkan dapat dikenal hingga ke mancanegara. Salah satunya batik Kaimana dengan ciri khasnya," imbuhnya.
Festival Senja Kaimana 2017 akan digelar di Kabupaten Kaimana, Papua Barat pada 20-23 November 2017.
- Novita Hardini Sebut Penghapusan DAK Pariwisata akan Mencekik Daerah
- Pembukaan Program S2 King’s College London di KEK Singhasari Menandai Peluncuran HDZ & NHL
- Indef Tanggapi Wacana Pemisahan Ekonomi Kreatif dari Kemenpar
- Fadli Zon Sering Viral di Dunia Maya, Sandiaga pun Tertawa
- Malam Hari ke Cimanggis, Sandiaga Berbicara soal Keris
- Beber Bukti Brand Lokal Bayar Rp 500 Juta Untuk Ikut Event di Paris, Wanda Hamidah: Pembohongan Publik!