Sensasi Berkunjung ke Korea Lewat Live Seoul Play Ground
Ada juga zona VR Seoul Tour. Di area ini, pengunjung bisa mengunjungi berbagai lokasi terkenal di Seoul lewat virtual reality. Pengunjung akan merasa seolah-olah berada di Seoul dan menjalani kehidupan sehari-sehari seperti di kota tersebut.
Kemudian Let's Go Seoul zone yang memperkenalkan area beauty dan fashion yang sedang tren di Seoul. Informasi seputar toko khas K-Pop dan restoran unik bisa dilihat di zona ini.
Ada juga With Seoul Zone. Di zona ini pecinta Korea bisa mengunduh dan menyimpan foto yang diambil bersama replika bintang K-Pop. Zona ini juga memperkenal lokasi restoran halal di Seoul.
"Kami ingin memberi kesempatan pada masyarakat tahu untuk mendapatkan informasi lengkap soal Seoul jika ingin berkunjung," sambung Joon-byeong.
Melalui pameran ini Wakil Wali Kota Seoul berharap masyarakat Indonesia akan mengingatkan ibu kota Korsel itu sebagai tempat trendi dan menarik untuk dijelajahi. (flo/jpnn)
Wakil Wali Kota Seoul berharap masyarakat Indonesia akan mengingatkan ibu kota Korsel itu sebagai tempat trendi dan menarik untuk dijelajahi.
Redaktur & Reporter : Natalia
- Plh Dirjen Bina Adwil Kemendagri Bertemu Mahasiswa RI di Seoul National University
- Bank Mandiri Gelar 'Mandiri Sahabatku' dan Kenalkan Fitur Livin’ di Seoul
- Paket Jalan-Jalan ke Korea dengan Harga Terjangkau dan Pilihan Terbaik, Simak
- Ini Enam Alasan Traveler Harus Berkunjung ke Korea Selatan
- Daerah Kumuh Terakhir di Ibu Kota Terbakar, Presiden Turun Tangan
- Minta Maaf, Kepala Polisi Korsel Beber Kesalahan Anak Buah soal Halloween di Itaewon