Liga Champions
Sensasi Gareth Bale dan Mahkota ke-13 Real Madrid

Bale kembali menjadi aktor utama gol ketiga. Sayangnya, dalam adegan ini, kiper Liverpool Karius kembali menjadi pecundang.
Pada menit ke-83, Bale melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. Menguji Karius.
Kiper berkebangsaan Jerman itu sepertinya percaya diri bisa menguasai bola sepakan Bale yang datang lambat ke arahnya. Namun, entah kenapa, si kulit bundar yang mengenai tangan Karius 'terpeleset' dan lebih suka dengan jala gawang Liverpool.
Opta Joe melansir, gol ketiga Madrid itu membuat catatan tersendiri buat Bale. Dia menjadi pemain pertama di Liga Champions/Piala Champions, yang mencetak dua gol dengan status sebagai pemain pengganti.
Skor 3-1 pun bertahan hingga duel tuntas, Madrid juara. Madrid semakin menjauh dari klub-klub Eropa lainnya. Saat ini mereka mengoleksi 13 gelar. Bandingkan dengan AC Milan tujuh gelar, atau Bayern Muenchen, Barcelona dan Liverpool yang masing-masing baru lima gelar. Supermadrid. (adk/jpnn)
Real Madrid mengalahkan Liverpool 3-1 dalam final Liga Champions di Kyiv, Ukraina.
Redaktur & Reporter : Adek
- Klopp Dirumorkan Bakal Melatih Real Madrid, Agen Buka Suara
- Komentar Ancelotti Seusai Real Madrid Tersingkir dari Liga Champions
- Real Madrid vs Arsenal: Ketika Meriam London Runtuhkan Bernabeu, Tercipta Sejarah
- Begini Rencana Arsenal Jaga Keunggulan 3-0 dari Real Madrid
- Real Madrid vs Arsenal, Ancelotti Yakin Mampu Membalikkan Keadaan
- Gegara Melakukan Tekel Keras, Mbappe Kena Sanksi Larangan Main Satu Pertandingan