Sentil Kapolres Lombok Tengah, MenPAN-RB Azwar Anas: Ini Amanat Presiden

Selain dalam sambutan, Anas kembali meradang saat meninjau MPP Lombok Tengah dan melihat ada stan polres setempat, tetapi tanpa adanya pelayanan.
"Kami minta kepolisian juga bisa menaruh pelayanan SIM dan SKCK di MPP, sehingga bisa menjadi alternatif rakyat terkait soal yang dibutuhkan," tuturnya.
MenPAN-RB sangat berharap kapolres Lombok Tengah hadir dalam kunjungannya itu. Dengan demikian, dia dapat langsung menyampaikan hal tersebut.
"Ini, kan, kami datang tetapi Kapolresnya tidak datang. Pelayanannya cuman begini, apalagi ini tidak jauh dari Polda. Salam sama Kapolda, ya," ujar Azwar Anas kepada Dirlantas yang mewakili Kapolda NTB saat itu.
Terpisah, Kasi Humas Polres Lombok Tengah Iptu Susan yang dikonfirmasi via WhatsApp mengatakan kapolres saat ini sedang berada di luar daerah sehingga tidak bisa menghadiri acara menPAN-RB.
"Pak Kapolres subuh tadi berangkat ke Jakarta, giat rapat sampai hari Jumat," kata Susan.
Susan menegaskan bahwa AKBP Irfan bukan tidak ingin menghadiri acara tersebut.
"Kapolres tidak ada di Lombok," ujar Susan. (mcr38/jpnn)
Kamu Sudah Menonton Video Terbaru Berikut ini?
MenPAN-RB Azwar Anas sentil Kapolres Lombok Tengah AKBP Irfan Nurmansyah saat menyampiakan amanat Presiden Jokowi. Lalu singgung Kapolda NTB.
Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Edi Suryansyah
- Menteri Prabowo Temui Jokowi, PSI: Itu Tradisi Demokrasi
- Menteri Merapat ke Rumah Jokowi, Muzani Gerindra: Pak Prabowo Tidak Merasa Terganggu
- Idrus Yakin Tidak Ada Matahari Kembar, Cuma Upaya Membenturkan Prabowo dan Jokowi
- Sekjen GibranKu Angkat Bicara Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Tegas
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kabar Duka, BKN Ungkap Jumlah Penerbitan SK PPPK 2024, Siap Buka-bukaan?
- Menteri Prabowo Sebut Jokowi Bos, Guntur PDIP Ingatkan Bahaya Gerhana Politik