Presiden Jokowi Sentil Sejumlah Pihak Karena Kasus ini, Siapa Saja?
jpnn.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo menyentil sejumlah pihak setelah mendengar telah terjadi kasus perundungan terhadap seorang anak usia sekolah dasar di Tasikmalaya, Jawa Barat.
Presiden menyentil setelah mengetahui kasus perundungan yang dialami anak tersebut akhirnya berujung pada kematian akibat depresi.
Menurut presiden, semua unsur masyarakat punya tanggung jawab untuk mencegah kasus perundungan.
"Ini adalah tanggung jawab semua, tanggung jawab orang tua, tanggung jawab para pendidik, tanggung jawab sekolah, tanggung jawab masyarakat agar bullying, perundungan, ke depan tidak terjadi lagi," ujar Presiden di Bogor, Jawa Barat, Sabtu (23/7)
"Harus dijaga bersama agar anak-anak itu memiliki dunia bermain, dunia anak-anak dengan keceriaan mereka."
"Jangan sampai terjadi lagi yang namanya perundungan," kata Jokowi.
Presiden juga menyampaikan belasungkawa kepada keluarga siswa korban perundungan yang meninggal dunia di Tasikmalaya.
"Saya ingin menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas kejadian di Tasikmalaya, dan ini adalah tanggung jawab kita semua," katanya.
Presiden Jokowi menyentil sejumlah pihak menyusul kasus perundungan terhadap seorang anak di Tasikmalaya yang berujung pada kematian, siapa saja?
- Viral Pria di Surabaya Suruh Siswa Sujud dan Menggonggong, Ini Analisis Reza Indragiri
- Di Tengah Heboh Kasus Supriyani, Gibran: Jangan Ada Lagi Guru yang Kriminalisasi
- Jokowi Seharusnya Tidak Memanfaatkan Prabowo Demi Kepentingan Politik Pribadi
- Bakal Dijebloskan ke Penjara oleh Nikita Mirzani, Vadel Badjideh Bilang Begini
- Prabowo dan Jokowi Bertemu di Surakarta, Lalu Makan ke Angkringan
- Akbar Yanuar