Seorang Bocah Meninggal Tertimpa Longsor di Malang
"Kemudian korban dirujuk ke RSUD Saiful Anwar Kota Malang, namun, pada saat perjalanan, korban meninggal dunia," ungkap Sadono.
Sementara itu, Kapolsek Wagir AKP Ronny Margas menambahkan pihak keluarga menolak untuk dilakukan visum et repertum (VER) terhadap jenazah korban dengan membuat surat pernyataan.
Korban merupakan warga Jalan Kapi Woro Dalam II, RT002/012 Desa Mangliawan, Kecamatan Pakis, Kabupaten Malang.
Saat itu korban berada di rumah kakeknya yang berada di Dusun Sumberpang, Desa Sumbersuko, Kecamatan Wagir.
Saat ini, lanjutnya, pihak kepolisian bersama sejumlah pihak terkait melakukan pemindahan material longsor yang berada di bagian belakang rumah Sugiono tersebut.
Selain itu juga akan dilakukan perbaikan pada tembok yang mengalami kerusakan.
"Kami memindahkan material longsor bersama Muspika Desa dan sukarelawan, selanjutnya akan membantu perbaikan tembok," katanya. (antara/jpnn)
Seorang bocah berinisial WA (7) meninggal dunia sesuai tertimpa material longsor di Kabupaten Malang.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- Bencana Longsor di Temanggung Tewaskan Satu Warga
- Ini Identitas Wanita Asal Surabaya Dibunuh Tanpa Busana di Malang
- 3 Perusahaan Tambang Dipanggil Polisi Buntut Banjir Bandang dan Longsor di Sukabumi
- BPBD Minta Warga Manggarai Waspada Banjir dan Longsor
- Terjadi 60 Peristiwa Tanah Longsor di Ponorogo 2 Bulan Terakhir
- 4 Kecamatan di Makassar Rawan Bencana