Seorang Nelayan Asal Pandeglang Tewas Tersambar Petir Saat Melaut, Tim SAR Bergerak
Para ABK KM Fauzi Fajar itu menghubungi tim SAR gabungan untuk meminta bantuan mengevakuasi korban dan perahunya ke Dermaga Ujunggenteng.
Tim SAR kemudian bergerak ke lokasi dan langsung mengevakuasi jasad korban ke darat.
Personel Satpolairud Polres Sukabumi yang menerima laporan terjadinya kasus kecelakaan laut yang menimpa nelayan asal Banten langsung melakukan penyelidikan untuk mengungkap penyebab kematian korban.
Dari keterangan saksi yang menemukan jasad Kalam Ilahi, polisi juga menemukan petunjuk penyebab korban meninggal saat sedang mencari ikan, yakni akibat tersambar petir.
Hal ini diperkuat dengan ditemukan kondisi lampu kapal yang dalam kondisi rusak dan terdapat tanda bekas terbakar.
Selain itu, pada tubuh korban juga tidak ditemukan adanya tanda-tanda bekas penganiayaan.
"Kami pun sudah berkoordinasi dengan Satpolairud Polres Cianjur dan Polsek Agrabinta karena lokasi kejadiannya di wilayah hukum Polres Cianjur," katanya.
AKP Tenda Sukendar menambahkan jasad korban sudah diserahkan kepada pihak keluarga untuk segera dimakamkan.
seorang nelayan asal Pandeglang bernama Kalam Ilahi (34) tewas tersambar petir saat melaut di wilayah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, tim SAR bergerak
- Pemerintah Terus Mendorong KUR yang Hampir 10 Tahun Berjalan untuk Usaha Produktif
- Ombudsman: Perlindungan BPJS Ketenagakerjaan Bagi Petani dan Nelayan Sangat Penting
- Jasa Raharja Salurkan Santunan kepada Korban Kecelakaan Beruntun Tol Cipularang
- Sebegini Utang Petani hingga Nelayan yang Dihapus Prabowo
- Nasib Gunawan Sadbor, Joget di TikTok Bikin Resah, Kini Ditangkap Gegara Promosi Judol
- Ini Tip Agar Terhindar dari Penipuan Mengatasnamakan Bea Cukai, Tolong Dipahami!