Seorang Pemuda Tewas Setelah Ditusuk di Kawasan Eks STQ Bengkulu

jpnn.com, BENGKULU - Roynaldi Kurniawan, 19, warga Perum Alfatindo Kecamatan Selebar tewas ditusuk di kawasan Eks STQ Kecamatan Selebar, Bengkulu, pada Senin (8/4) petang.
Dari data dihimpun sementara, kejadian berawal saat korban dengan pelaku berinisial Rk terlibat adu mulut, lalu akhirnya baku hantam saling pukul, hingga terjadinya penusukan korban.
Berdasarkan data diperoleh di lapangan menyebutkan bahwa pisau yang digunakan pelaku adalah milik korban.
Pelaku tergolong sadis hingga bertubi-tubi menusukkan pisau tersebut ke arah tubuh korban hingga terkapar bersimbah darah di lokasi kejadian.
Korban sendiri sempat dibawa ke RSMY Bengkulu Kendati demikian nyawa korban tak terselamatkan. Tak berselang lama usai mendapatkan laporan kejadian tersebut, pada Senin malam (8/4) berkat kesigapan Ditreskrimum Polda Bengkulu dan Satreskrim Polres Bengkulu tsknya berhasil ditangkap.
“Ya saat ini sudah diamankan di Polres,” ujar Kasat Reskrim AKP. Indramawan Kusuma Trisna, S.IK. (zie)
Roynaldi Kurniawan, 19, warga Perum Alfatindo Kecamatan Selebar tewas ditusuk di kawasan Eks STQ Kecamatan Selebar, Bengkulu, pada Senin (8/4) petang.
Redaktur & Reporter : Budi
- Info Terbaru soal Oknum TNI AL Diduga Membunuh Juwita Jurnalis di Banjarbaru
- Achrawi Pastikan SK CPNS & PPPK Diterbitkan Seusai Idulfitri
- Korban Penusukan Brutal di Semarang Bernama Pak Harto, Begini Kondisinya
- Penusukan Brutal di Semarang Terekam CCTV, Polisi Buru Pelaku
- Ternyata Brigadir Ade Kurniawan Sudah Lama Rencanakan Pembunuhan Terhadap Bayi 2 Bulan
- Demi Pemerataan Tenaga Pengajar, Pemprov Bengkulu Menyiapkan Skema Relokasi Guru PPPK