Seorang Perempuan Dibakar di Kebun Kelapa, Tak Ada yang Mengenali Jasadnya

jpnn.com, BANYUWANGI - Warga menemukan sosok mayat perempuan dengan kondisi terbakar di kebun kelapa di Dusun Kedawung, Desa Pondok Nongko, Banyuwangi, Jatim.
Temuan ini membuat geger warga sekitar lantaran kondisi mayat yang sangat mengenaskan.
Seluruh tubuh perempuan itu sudah gosong menghitam tergeletak tengkurap di atas tumpukan bambu, dan jerami yang membakarnya. Wajah mayat wanita malang ini pun sudah tidak dikenali lagi.
Hingga kini, polisi yang melakukan olah TKP masih belum menemukan kartu identitas yang melekat di tubuh korban. Hanya saja, polisi menemukan barang bukti di sekitar lokasi kejadian berupa sebuah helm berwarna merah muda, dan sepasang sandal yang diduga kuat barang tersebut merupakan milik korban.
Warga sekitar menduga, mayat wanita yang diperkirakan masih berusia 17 tahun tersebut sengaja dibakar oleh seseorang yang belum diketahui identitasnya pada Jumat malam.
Sebab, saat malam sebelumnya, warga sebenarnya juga sudah melihat adanya aktivitas pembakaran di kebun tersebut.
"Namun warga saat itu tak menaruh curiga sama sekali, dan hanya mengira aktivitas pembakaran itu hanyalah bakar-bakar yang lumrah dilakukan petani di sekitar kebun," papar Hariyadi, Kepala Dusun Kedawung.
Hingga kini kasus temuan mayat wanita yang dibakar ini masih ditangani Tim Satreskrim Polresta Banyuwangi.
Warga menemukan mayat perempuan yang telah terbakar di kebun kelapa dengan kondisi mengenaskan.
- Mayat Mr X Ditemukan Mengapung Tanpa Busana di Sungai Semarang
- Wanita yang Tewas di Magetan Dilaporkan Hilang Sejak Maret
- Geger Penemuan Mayat Wanita di Magetan, Kondisinya Membusuk
- Wartawan Tewas di Kamar Hotel, Polisi Temukan Sejumlah Obat
- Polisi Ungkap Misteri Penemuan Mayat Perempuan di Cimahi, Ternyata
- Ini Kejanggalan Kematian Wanita di Makassar