Seorang Warga Sukabumi Kritis Dibacok Geng Motor

Seorang Warga Sukabumi Kritis Dibacok Geng Motor
M Fajar Sidik (26), warga Kampung Tegallaya, Kelurahan Cipanengah, Kecamatan Lembursitu, Kota Sukabumi, saat menerima penanganan medis RSUD Al-Mulk Kota Sukabumi seusai dibacok anggota geng motor pada Sabtu (24/6) dini hari. Foto: Antara

Korban yang terkapar di jalan menjadi bulan-bulanan anggota geng motor itu yang akibatnya mengalami luka bacokan di bagian kepala, punggung dan tangannya.

Melihat korbannya sudah tidak berdaya, anggota geng motor itu kemudian meninggalkan begitu saja.

Setelah geng motor itu meninggalkan lokasi, rekan dan tetangga korban yang melihat kejadian itu memberikan bantuan dan langsung membawanya ke RSUD Al-Mulk Kota Sukabumi untuk mendapatkan pengobatan dan perawatan medis.

Astuti mengatakan saat ini tim gabungan dari Polres Sukabumi Kota dan Polsek Lembursitu masih melakukan penyelidikan dan sudah meminta keterangan dari sejumlah saksi serta melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP).

"Untuk ciri-ciri pelaku sudah diketahui," kata dia. (antara/jpnn)


Tanpa belas kasih, anggota geng motor membacok warga Sukabumi di bagian kepala, punggung, dan tangan.


Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News