Seorang Warga Tewas Tertimpa Bangunan Saat Angin Kencang di Cirebon

jpnn.com, CIREBON - Seorang warga tewas tertimpa bangunan yang ambruk akibat diterjang angin kencang yang terjadi di Kabupaten Cirebon, Jawa Barat pada Minggu (18/12) sore.
Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Cirebon merilis korban meninggal dunia atas nama Yuda Aripin, kurir paket pengiriman warga Kabupaten Cirebon.
Saat kejadian korban sedang berteduh di toko bangunan.
"Iya, benar (ada korban jiwa akibat bangunan ambruk)," kata Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Cirebon Alex Suheriyawan, Minggu.
Alex menambahkan bencana angin kencang tersebut selain merobohkan bangunan juga terdapat beberapa atap rumah warga rusak, karena tersapu angin.
"Korban sedang berteduh, tiba-tiba bangunan ambruk diterjang angin kencang," tuturnya.
Selain itu puluhan pohon tumbang yang menyebabkan arus lalu lintas sempat terhambat karena terhalang.
Dia menjelaskan untuk pohon tumbang sudah ditangani oleh anggota BPBD Kabupaten Cirebon serta tim lainnya yang ada di lapangan, sehingga arus lalu lintas kembali normal.
Angin kencang yang terjadi di Cirebon pada Minggu (18/12) sore juga menyebabkan seorang warga tewas tertimpa bangunan.
- Pelaku Pelecehan Terhadap Remaja di Mal Cirebon Dipukuli Warga
- Main Alkohol Bareng Teman, Bocah 12 Tahun Terbakar
- Malam H-2 Lebaran Jalur Pantura Cirebon Masih Dipadati Pemudik
- Angin Puting Beliung Menerjang Kepulauan Seribu, 10 Rumah Rusak
- 80 Rumah di Lombok Tengah Rusak Diterjang Angin Puting Beliung
- Pengedar Narkoba di Cirebon Mengaku Beli Barang dari P