Sepakbola Gaya Australia Berupaya Jaring Lebih Banyak Pemain Muslim

Tidak hanya lewat kejuaraan footy, Houli juga telah mengagas didirikannya Bachar Houli Leadership Academy, yang berbasis di Richmond, Melbourne.
Akademi ini mengajak para remaja Muslim dari seluruh penjuru Australia untuk mempelajari seluruh aspek teknik, taktik, hingga strategi dalam permainan footy.
Program digelar selama hampir sepekan, setiap tahunnya di awal bulan September.
Dari sejumlah laporan, termasuk yang dimuat di situs resmi klab Richmond Tigers, Houli telah menerima bantuan pemerintah Australia senilau $200,000 atau sekitar mencapai hampir Rp 2 miliar untuk mendukung program ini. Rencananya, program sejenis ini tidak hanya akan digelar di Melbourne, tetapi juga di kawasan Sydney Barat.
Laporan tersebut juga menyatakan program tersebut telah menarik 5.000 orang yang berasal dari sekolah-sekolah Islam di seluruh Australia.
Houli mengaku jika ia tidak pernah menyangka jika programnya kini telah dikembangkan keluar negara bagian Victoria.
"Tujuannya adalah agar mereka bisa terlibat, selain mengenal seperti apa AFL itu," kata Houli seperti yang dikutip dari situs Richmond FC.
"Kita ada untuk menawarkan semua yang perlu diketahui dalam permainan olah raga, tapi yang lebih penting adalah untuk menciptakan kepemimpinan diantara anak muda."
'Footy' atau sepakbola gaya Australia telah dimainkan oleh beragam komunitas dari berbagai latar belakang di Australia, termasuk komunitas
- Paus Fransiskus, Pemimpin Gereja Katolik yang Reformis, Meninggal Dunia pada Usia 88 tahun
- Dunia Hari Ini: PM Australia Sebut Rencana Militer Rusia di Indonesia sebagai 'Propaganda'
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia