Sepanjang 2015, MSN Cetak 68 Gol, Muenchen 53 Gol

jpnn.com - BARCELONA- Barcelona bakal kembali mengandalkan Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar ketika menjamu Bayern Muenchen pada leg pertama semifinal Liga Champions di Nou Camp, Kamis (7/5) WIB.
Pasalnya, trio yang kerap disebut MSN itu mampu menunjukkan performa garang sepanjang 2015. Total, Messi, Suarez dan Neymar mampu mendonasikan 68 gol di semua kompetisi sejak pergantian tahun.
Kekompakan ketiganya juga semakin bagus. Laga Barcelona melawan Cordoba akhir pekan lalu menjadi bukti. Saat itu, Messi mempersilakan Neymar mengeksekusi penalti.
Padahal, Messi selama ini menjadi pilihan utama untuk urusan tendangan 12 pas. Selain itu, megabintang asal Argentina tersebut sebenarnya juga memiliki peluang emas membukukan hat-trick.
Namun, Messi memilih memberikan jatahnya pada Neymar. Hal itu dilakukan untuk mendongkrak konfidensi Neymar yang sempat anjlok usai menuai kritikan dalam beberapa pertandingan terakhir. (jos/jpnn)
BARCELONA- Barcelona bakal kembali mengandalkan Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar ketika menjamu Bayern Muenchen pada leg pertama semifinal Liga
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Liga Inggris: Aston Villa Taklukkan Newcastle United 4-1
- Persija Menang, Persib Butuh 8 Poin, Cek Klasemen Liga 1
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Marc Marquez Terus Mendominasi, Ducati Beri Warning kepada Pecco Bagnaia?
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah