Sepanjang 2018, Penjualan Suzuki NEX II Melejit
jpnn.com, JAKARTA - Kinerja PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak hanya moncer pada penjualan mobil saja, tetapi juga sepeda motor menguat sepanjang tahun 2018.
Jika merujuk pada data resmi Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), Suzuki berhasil membukukan kenaikan penjualan sebesar 24 persen dibandingkan tahun 2017, sehingga menempatkan Suzuki pada daftar tiga besar produsen sepeda motor di Indonesia.
Sepanjang tahun 2018, raihan wholesales tercatat sebesar 89.508 unit, naik dari tahun 2017 yang mencapai 72.191 unit.
Kenaikan tersebut tidak terlepas dari hadirnya sepeda motor tipe baru seperti NEX II dan GSX 150 Bandit, serta model-model yang telah ada seperti All-new Satria F150 dan GSX-R150 yang mampu menjadi penyumbang terbesar penjualan sepeda motor Suzuki di tahun 2018.
“Berkat antusiasme dan kepercayaan konsumen serta pecinta sepeda motor Suzuki, tahun 2018 menjadi momentum bagi kami untuk meluncurkan NEX II dan GSX 150 Bandit," 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS Yohan Yahya saat temu media di Jakarta Pusat, Senin (4/3).
Yohan berharap, tahun ini akan menjawab harapan dan masukan konsumen dengan menghadirkan delapan produk, program penjualan yang kompetitif, layanan purnajual, serta kegiatan menarik lainnya.
Kehadiran NEX II sejak gelaran Indonesia International Motor Show 2018 memang melejitkan standar baru sepeda motor skutik di Indonesia.
Mengusung tagline “Keren Cara Baru”, penjualan NEX II berkontribusi 35% terhadap total penjualan sepeda motor Suzuki dengan jumlah 31.015 unit. Eksistensi All-new Satria F150 pun tetap terjaga.
Kinerja PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) tidak hanya moncer pada penjualan mobil saja, tetapi juga sepeda motor menguat sepanjang tahun 2018 terutama model skutik Nex II.
- Suzuki XL7 dan All-new Ertiga Jadi Pendorong Penjualan SIS Menjelang Tutup Tahun
- Soal Kemungkinan Kembali ke MotoGP, Presiden Suzuki Angkat Suara
- Soal PPN 12 Persen dan Opsen Pajak, Suzuki Akan Ambil Sejumlah Langkah
- Suzuki V-Strom 160 Mengaspal, Incar Segmen Motor Adventure Entry Level
- Ikhtiar Suzuki Dorong Penjualan di GJAW 2024
- GJAW 2024, Suzuki Jimny 5-door Rhino Edition Hanya Dipasarkan 100 Unit, Buruan!