Sepasang Kekasih di Makassar Menyimpan 7 Janin di Kotak Makanan, Inisialnya?

Sepasang Kekasih di Makassar Menyimpan 7 Janin di Kotak Makanan, Inisialnya?
Kapolrestabes Makassar Kombes Pol Budhi Haryanto menjelaskan penemuan 7 janin yang disimpan di kotak makanan. Foto: Dok: M Srahlin Rifaid/jpnn

"Dari keterangan sementara pelaku melakukan tindakan itu karena takut dan malu," tambah eks pejabat di Mabes Polri tersebut.

Salain itu, hal yang paling mengejutkan, ternyata pelaku sudah mengaborsi sebanyak tujuh kali. Terhitung sejak tahun 2012 hingga sekarang.

Wanita tersebut meminum ramuan yang dapat menggugurkan kandungan.

Sementara kekasihnya ikut membantu saat melakukan aborsi.

"Selama 10 tahun pacaran, perempuan ini sudah tujuh kali aborsi. Mereka mulai tahun 2012," terangnya.

Sebelumnya, Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKBP Reoneld Truly Simanjutak menerangkan, penempuan janin itu bermula saat pemilik indekos berinisial NA mencium bau tak sedap yang berasal dari kamar indekos tersebut.

NA kemudian terpaksa membuka kamar lantaran penghuninya sudah ke luar daerah.

Saat masuk, pemilik indekos kaget melihat tumpukan kardus dan terdapat tupperware yang dipakai untuk menyimpan janin.

"Awalnya pemilik kos mencium bau tak sedap, setelah itu dia membuka kamar kos itu. Saat di dalam dia melihat janin," kata AKBP Reonald Simanjutak, Rabu (8/6).

Polisi berhasil mengungkap kasus penemuan 7 janin yang disimpan di kotak makanan. Pelaku ternyata sepasang kekasih. Inisialnya?

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News