Sepeda Bawa ke Masa Kecil
Kamis, 09 Agustus 2012 – 08:42 WIB

Ira Wibowo. Foto: Muhamad Ali / JAWA POS
BAGI Ira Wibowo, sepeda merupakan moda transportasi nan sangat menyenangkan. Sejak kecil, perempuan cantik kelahiran Jerman tersebut sangat menggemari sepeda. Cinta itu berlanjut hingga dia dewasa dan berumah tangga. Tidak heran, ketika ditunjuk PB ISSI sebagai staf hubungan masyarakat (humas), dia langsung menganggukkan kepala.
"Saya memang senang sepeda dari dulu. Di rumah juga ada beberapa sepeda. Yang sering saya pakai adalah sepeda lipat. Selain menyenangkan, sepeda menyehatkan," ujar Ira.
Baca Juga:
Bak gayung bersambut, kecintaannya pada sepeda sekarang bisa segendang sepenarian dengan keahliannya di bidang humas. Istri musisi Katon Bagaskara tersebut merasa berada di lingkungan yang bisa memadukan dua hal yang sangat dicintainya.
"Saya pernah kehilangan sepeda ketika sedang pergi ke Eropa. Tapi, itu tidak menghilangkan kecintaan saya pada dunia sepeda. Sepeda seolah selalu mengingatkan saya pada masa kanak-kanak," ungkap perempuan kelahiran 20 Desember 1967 tersebut.
BAGI Ira Wibowo, sepeda merupakan moda transportasi nan sangat menyenangkan. Sejak kecil, perempuan cantik kelahiran Jerman tersebut sangat menggemari
BERITA TERKAIT
- Menjelang Tampil di Prambanan Jazz 2025, eaJ Rilis Ruin My Life
- Raih 5 Juta Penonton, Jumbo Masuk Daftar 10 Film Indonesia Terlaris
- 3 Berita Artis Terheboh: Respons Ridwan Kamil, Lisa Menghilang setelah Mengaku Hamil
- Paula Verhoeven Tak Terima Dicap Istri Durhaka, Hotman Paris Beri Saran Begini
- Arya Saloka Gugat Cerai, Amanda Manopo Merespons Begini
- Film Godaan Setan yang Terkutuk Angkat Isu Iman dan Keharmonisan Keluarga