Sepeda Motor vs Truk di Mukomuko, Seorang Pelajar Tewas
jpnn.com, MUKOMUKO - Sebuah kecelakaan lalu lintas terjadi di jalan umum Desa Tirta Mulya, Kecamatan Air Manjuto, Kabupaten Mukomuko, Provinsi Bengkulu, Sabtu (27/11), sekitar pukul 15.30 WIB.
Kecelakaan itu melibatkan truk nomor polisi BD 8770 N dan sepeda motor nomor polisi BA 6674 GY.
Akibat kecelakaan lalu lintas itu, seorang pengendara sepeda motor bernama Thoriq Dewandaru (16) yang berstatus pelajar meninggal dunia.
Kasat Lantas Kepolisian Resor Mukomuko AKP Fery Octaviari Pratama mengatakan beberapa orang anggotanya telah melakukan olah tempat kejadian peristiwa (TKP) kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dengan truk itu.
"Kami telah melakukan olah TKP dan mengamankan sejumlah barang bukti seperti satu unit sepeda motor dan satu unit mobil truk di kantor satuan lalu lintas kepolisian resor setempat,” ujarnya dalam keterangannya di Mukomuko, Sabtu (27/11).
Fery menjelaskan berdasar keterangan dari sejumlah saksi dan hasil olah TKP, sebelum kejadian sepeda motor yang dikendarai Thoriq dari arah Lubuk Gedang-Air Manjuto, terlebih dahulu jatuh di tikungan setelah jembatan.
Kemudian, dari arah berlawanan datang truk dari Air Manjuto-Lubuk Gedang, sehingga kecelakaan tersebut tidak dapat dihindarkan.
Setelah kejadian itu, sepeda motor yang dikendarai Thoriq Dewandaru mengalami rusak parah, sedangkan truk rusak ringan.
Kecelakaan lalu lintas antara sepeda motor dengan truk di Mukomuko mengakibatkan seorang pelajar tewas. Polisi masih menyelidiki penyebab kecelakaan.
- Ini Reaksi Jenderal Agus Subiyanto soal Oknum TNI AL Terlibat Penembakan Bos Rental Mobil
- Oknum TNI AL Ditangkap terkait Penembakan Bos Rental Mobil
- Bos Rental Mobil yang Tewas Ditembak Sempat Minta Bantu Polisi?
- Bus Gunung Harta Tabrak Truk Muatan Bahan Kimia di Tol Semarang-Solo
- Ini Kata Polisi soal Penembakan Bos Rental Mobil di Tangerang
- Penabrak 1 Keluarga di Pekanbaru Sempat Konsumsi Sabu-Sabu