Sepekan Ramadan, 12 Unit Rumah di Makassar Hangus Terbakar, Satu Orang Tewas
jpnn.com, MAKASSAR - Dinas Pemadam Kebakaran(Damkar) Kota Makassar mencatat sebanyak 12 unit rumah hangus terbakar saat peristiwa kebakaran selama sepekan pertama Ramadan 2024.
Dari insiden tersebut, satu orang korban dinyatakan tewas karena terjebak dalam kebakaran di rumahnya.
Dari data Damkar Makassar diterima, Rabu, kejadian kebakaran menjelang buka puasa terjadi di Jalan Daeng Regge, lorong 4, RT/RW 001/004 Kelurahan Wala - Walaya, Kecamatan Tallo. Sebanyak tujuh unit rumah warga ludes terbakar dalam musibah itu.
"Jumlah armada diturunkan sebanyak 15 unit dari Markas Komando dan tiga unit dari Posko Ujung Tanah. Objek kebakaran rumah permanen. Informasi masuk 17.56 Wita dan berhasil dikuasai pukul 19.20 WITA," kata Kepala Dinas Damkar Makassar Hasanuddin.
Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, tetapi sebanyak tujuh unit rumah habis terbakar dengan luas area terbakar 20x20 meter. Penyebab kejadian masih diselidiki pihak berwajib.
Jumlah Kepala Keluarga terdampak sebanyak sembilan keluarga. Nama pemilik rumah yakni M Aras, Sungkono, Daeng Caya, Haeruddin, M Sahid, Harming Nur, H Haeruddin, dan H Faisal.
Sebelumnya, kejadian kebakaran terjadi menghanguskan satu unit rumah dan menewaskan seorang warga di Blok 8, Perumnas Antang, Kecamatan Manggala, Makassar pada Selasa (19/3/2024) pukul 22.30 Wita.
"Korban sudah dievakuasi ke rumah keluarga tidak jauh dari lokasi kebakaran. Korban meninggal dunia perempuan atas nama Katinam usia 71 tahun," kata Kadis Damkar Makassar Hasanuddin.
Damkar Kota Makassar mencatat sebanyak 12 unit rumah hangus terbakar saat peristiwa kebakaran selama sepekan pertama Ramadan 2024.
- Kebakaran Gudang Alat Dekorasi di Bogor Sebabkan Satu Orang Meninggal
- Polda Sulsel Bongkar Korupsi Berjemaah yang Merugikan Negara Rp 84 Miliar
- Konon Inilah Penyebab Kebakaran Belasan Kapal Nelayan di Pekalongan
- Belasan Kapal Ikan Terbakar di Pelabuhan Pekalongan, Ini Daftarnya
- Main di Film Puang Bos, Michelle Ziudith Belajar Bahasa Makassar
- Kebakaran Rumah di Jakarta Utara, 4 Orang Meninggal Dunia