Seperti Apa Jam Malam di Kota Melbourne
Sabtu, 08 Agustus 2020 – 05:55 WIB
Untuk menghentikan COVID
Photo: Menteri Utama (Premier) negara bagian Victoria Daniel Andrews menyatakan aturan jam malam akan membantu polisi dalam menegakkan aturan lockdown untuk mengatasi penularan virus corona. (AAP: Daniel Pockett)
Negara Bagian Victoria bukanlah yang pertama menerapkan jam malam untuk mengendalikan wabah virus corona.
Pemerintah Albania telah melakukannya sejak Maret lalu, bahkan lebih ketat.
Di Bolivia, hanya satu orang dari satu rumah tangga yang diizinkan keluar rumah satu hari dalam seminggu.
Lebih banyak contoh lannya di Amerika Selatan, serta Afrika dan India.
Namun sejumlah pihak meragukan efektivitas jam malam ini.
Profesor Paul Brass dari Universitas Washington di AS mengatakan evektivitas jam malam, setidaknya dalam mengendalikan kerusuhan, masih belum jelas.
Pakar lainnya melihat jam malam akan efektif mengatasi penularan COVID-19 hanya jika kondisinya tepat.
Pada Minggu malam pekan lalu, Stuart Dalgleish, seorang warga Kota Melbourne, Australia, tiba-tiba tersadar akan melanggar hukum jika dia melangkah keluar dari pagar rumahnya
BERITA TERKAIT
- Dunia Hari Ini: Kelompok Sunni dan Syiah di Pakistan Sepakat Gencatan Senjata
- Tampil Cantik di Premiere Wicked Australia, Marion Jola Dapat Wejangan dari Ariana Grande dan Cynthia Erivo
- Upaya Bantu Petani Indonesia Atasi Perubahan Iklim Mendapat Penghargaan
- Dunia Hari Ini: Tanggapan Israel Soal Surat Perintah Penangkapan PM Netanyahu
- Dunia Hari Ini: Warga Thailand yang Dituduh Bunuh 14 Orang Dijatuhi Dihukum Mati
- Biaya Hidup di Australia Makin Mahal, Sejumlah Sekolah Berikan Sarapan Gratis