Seperti ini Kronologi Semburan Lumpur di Bekasi

Seperti ini Kronologi Semburan Lumpur di Bekasi
Air pada saluran lingkungan warga berwarna cokelat imbas semburan lumpur di sebuah pekarangan rumah warga, Jalan Lembur 1, Kelurahan Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bekasi, Senin (7/9). Foto: Dean Pahrevi/JPNN.com

jpnn.com, BEKASI - Semburan lumpur terjadi di Jalan Lembur 1, Kelurahan Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bekasi, Sabtu (5/9). Pantauan JPNN.com di lokasi, tempat munculnya semburan tersebut berada di pekarangan rumah warga setempat.

Hanya saja reporter JPNN.com tidak bisa masuk melihat lokasi karena rumah tersebut ditutup oleh pemiliknya. 

Namun, akibat semburan lumpur tersebut terlihat jelas warna air saluran lingkungan warga tampak berwarna cokelat.

"Sebelum ada semburan airnya jernih, pas ada semburan kemarin jadi cokelat itu campur lumpur," kata salah seorang warga setempat di lokasi, Senin (7/9).

Sementara Lurah Jatirangga Ahmad Apandi mengatakan, semburan itu berawal saat pemilik rumah sedang melakukan pengeboran tanah guna membuat sumur air pada pukul 07.00 WIB.

Saat pengeboran berlangsung, tiba-tiba semburan gas muncul dari dalam tanah.

"Setelah itu, jam 10 pagi gasnya turun hilang, selang berapa lama semburan lumpurnya keluar, sesuai dengan video yang beredar," jelas Apandi kepada JPNN.com di Kantor Lurah Jatirangga.

Semburan lumpur itu pun muncrat setinggi sekitar 10 meter. Beberapa saat kemudian, semburan berhenti, namun air rembesan tanah mengalir deras.

Semburan lumpur Terjadi di Jalan Lembur 1, Kelurahan Jatirangga, Jatisampurna, Kota Bekasi, Sabtu (5/9). Kejadian Itu Sempat Membuat Geger Warga Setempat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News