Seperti Ini Spesifikasi Perangkat Baru DJI Osmo Action

Seperti Ini Spesifikasi Perangkat Baru DJI Osmo Action
Produsen yang terkenal akan perangkat drone, DJI, akhirnya merilis action camera yang disebut Osmo Action. Foto: Laman DR Review

Mode pemotretan dapat dilakukan melalui aspect ratio 16: 9 atau 4: 3. Kepekaan sensitivitas ISO mencapai 100-3200. Kemudian kecepatan shutter yang dimiliknya dari 120 detik hingga 1/8000 detik.

Dalam mode burst, Osmo Action dapat menangkap bidikan pada tiga, lima atau tujuh fps, dan mode self-timer dapat diatur untuk interval tiga atau sepuluh detik.

Dalam hal video, kamera terbaru DJI ini diinformasikan mampu merekam resolusi 4K/60p dan 4K HDR hingga 30 fps. Jika pengguna ingin merekam dengan frame rate tinggi, dapat menggunakan resolusi perekam Full HD pada 240 fps.

Osmo Action juga dilengkapi sistem Bluetooth dan Wi-Fi internal sehingga dapat dengan mudah terkoneksi ke perangkat Android dan iOS melalui aplikasi seluler Mimo milik DJI.

Media slot microSD/SDXC/ SDHC yang dimiliki Osmo Action mendukung kapasitas 256GB. Sedangkan baterainya dapat diisi ulang hingga penuh hanya membutuhkan waktu 88 menit.

Baterai tersebut dapat digunakan merekam selama 116 menit ketika menggunakan resolusi 1080/30p atau 91 menit ketika menggunakan resolusi 4K dengan mengaktifkan 4K/30p. Harga yang ditawarkan DJI untuk Osmo Action adalah USD349 atsu sekirar Rp 5 juta.(mg9/jpnn)


DJI, akhirnya merilis action camera yang disebut Osmo Action. Action Camera milik DJI ini memiliki desain tangguh.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News