Seperti Inilah Tanggapan Hotma Sitompul
jpnn.com - DENPASAR - Asisten Hotma Sitompul, Aldres J Napitupulu mengaku bahwa, pihaknya belum mendapatkan surat penetapan tersangka pembunuhan ANG, 8, bagi kliennya, Margareith CH Magawe, 50. Tim pengacara akan mempertanyakan hal ini.
"Kok Kapolda berani ngomong begitu. Kita saja belum dapat surat penetapan tersangka. Yang pasti kita akan pertanyakan. Berdasarkan buki apa-apa saja dia berani menetapkan tersangka pembunuhan bagi ibu Telly (panggilan Margareith, red). Yang pasti kita selalu terima keputusan polisi. Namun aneh. Penyidikan tengah berjalan kok tiba-tiba ia bersuara seperti itu. Ok kita liat nanti," bantahnya.
Hotma Sitompul ketika dihubungi lewat handphone, mengaku terkejut dengan penetapan kliennya sebagai tersangka. Dia mempertanyakan kapan dan di mana Kapolda menyampaikan penetapan tersebut. Saat disampaikan sudah diumumkan di televisi, langsung menyesalkan hal itu.
"Yang kami sesalkan dari kemarin Kapolda dari jauh-jauh hari belum ada apa-apa sudah bilang akan ada tersangka baru. Itu yang kami sesalkan. Kami khawatir Kapolda mengumumkan itu karena mendapat tekanan dari opini masyarakat di luar," ucap Hotma (28/6). (dre/ken/zul/yes)
DENPASAR - Asisten Hotma Sitompul, Aldres J Napitupulu mengaku bahwa, pihaknya belum mendapatkan surat penetapan tersangka pembunuhan ANG, 8, bagi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Prabowo Perintahkan Aparat Tindak Perusahaan yang Langgar Aturan Pertanahan dan Hutan
- Prabowo Potong Anggaran Seremoni dan Perjalanan Dinas Pemerintah, Hemat Rp 20 Triliun!
- Momen Prabowo Ultimatum Menterinya, Pakai Kalimat Tegas dan Pedas
- Jelang 100 Hari Pemerintah, Mengenal 'Asta Cita' Prabowo-Gibran
- 5 Berita Terpopuler: Honorer Tua Gagal Seleksi PPPK jadi Isu Nasional, Disorot Senayan, Coba Simak Kalimat Pak Dedy
- Pemilik Pagar Laut di Tangerang Bakal Didenda Rp 18 Juta per Kilometer