Seperti Mati padahal Siap Menyergap, yang Kecil Lebih Bahaya

Seperti Mati padahal Siap Menyergap, yang Kecil Lebih Bahaya
Menpora Imam Nahrawi saat mampir ke Pulau Komodo. Foto: M.Amjad/JPNN.com

Maklum, secara alami persaingan Komodo mendapatkan betina memang cukup keras, yang kalah dalam bertarung, otomatis menjauh. Jumlah menetasnya telur dengan kelamin betina pun cukup jarang, karena itu perbandingan Jantan dan betina adalah 1:3.

Saat ini, Boeky menyebut sesuai perhitungan terakhir pada 2016 awal lalu, ada 2.900-an Komodo di Pulau Komodo. 

Sementara, di Pulau Rinca yang merupakan habitat baru Pulau Komodo, ada 2.700-an yang hidup sebagai tanda konservasi Komodo berjalan bagus, karena mereka sengaja dipindah, dicoba untuk hidup di pulau lain.

‎Para ranger, ternyata malah tak begitu takut dengan Komodo besar. Mereka lebih takut dengan Komodo yang berusia 1-3 tahun. 

"Kalau yang besar tidak bisa. Panjat pohon, yang kecil masih bisa. Kalau ada apa-apa dikejar tidak bisa kita panjat pohon, harus lari sekencangnya," ucapnya. ‎(dkk/jpnn)


PULAU Komodo, menjadi salah satu tujuan wisata para peserta Tour de Flores. Kebanyakan dari mereka ingin menyaksikan dari dekat hewan purba yang


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News