Sepertinya Bu Mega Main Dukun soal Nomor Urut Parpol Peserta Pemilu
jpnn.com, JAKARTA - Politikus Partai Gerindra Desmond Junaidi Mahesa menduga Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri berkonsultasi dengan dukun sebelum melontarkan usulan tentang Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebaiknya tidak mengubah nomor urut parpol pada Pemilu 2024.
"Bu Megawati itu berpendapat mungkin hasil konsultasi dengan dukun, ya," kata Desmond Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (20/9).
Wakil ketua Dewan Pembina Gerindra itu menuturkan partainya belum bisa menyikapi usul Presiden Kelima RI tersebut.
Desmond mengaku mau berkonsultasi secara spiritual juga untuk membahas nomor urut partainya di Pemilu 2024.
"Saya juga mau bertanya kepada dukun, apakah nomor Gerindra yang lalu bagus atau tidak," kata Desmond.
Toh, kata pria berkacamata itu, pemerintah hingga kini belum bersikap soal nomor urut partai sehingga dirinya tidak bisa berspekulasi lebih lanjut.
"Apa maunya pemerintah nanti didiskusikan, apakah sesuai dengan nomor urut atau diundi lagi," ujarnya.
Sebelumnya, Bu Mega meminta KPU tidak mengubah nomor urut parpol peserta Pemilu 2019 yang menjadi kontestan pesta demokrasi 2024.
Politikus Partai Gerindra Desmond Junaidi Mahesa menduga Megawati Soekarnoputri (Bu Mega) berkonsultasi dengan dukun soal nomor urut parpol di Pemilu 2024.
- Pramono Dinilai Samarkan Dukungan PDIP dan Megawati karena Faktor Ahok
- Survei Polling Institute: PDI-P Berpotensi Keok di Jabar XI
- Punya Modal Besar, Sahabat Yoshua Dinilai Bisa Tingkatkan Elektabilitas Calon Kepala Daerah
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Calon PDIP Kalah di SMS, Yoshua: Efek Maruarar Sirait Pindah ke Gerindra
- Agung Sebut Pilkada Jateng Jadi Ajang Pertarungan Efek Jokowi vs Megawati