Sepertinya Rekan Bisnis Sandiaga Memang Kabur ke AS
jpnn.com, JAKARTA - Kuasa hukum Edward Soeryadjaya, Fransiska Kumalawati membocorkan keberadaan Andreas Tjahjadi yang bersama Sandiaga Uno menjadi terlapor kasus dugaan penggelapan lahan.
Kumalawati mengatakan, Andreas mangkir dari panggilan Polda Metro Jaya karena sedang di Amerika Serikat. Polda Metro Jaya pun mengaku sudah tahu soal posisi rekan bisnis Sandiaga itu.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, Andreas memang berada di Negeri Paman Sam itu. Polisi bahkan mengantongi rute perjalanan Andreas.
"Pada 3 April dia berangkat. Berangkat ke Jepang kemudian ke Amerika," kata Argo di Mapolda Metro Jaya, Selasa (4/4).
Argo menjelaskan, Andreas seharusnya menjalani pemeriksaan hari ini. Namun, karena Andreas berada di AS maka polisi akan mengagendakan ulang pemanggilan.
Lebih lanjut Argo mengatakan, mangkirnya Andreas pada pemanggilan kali ini tidak dibarengi dengan surat pemberitahuan. Karenanya polisi juga akan berkoordinasi dengan imigrasi untuk memantau pergerakan Andreas di luar negeri.
"Kami akan tanya ke pihak imigrasi. Kami buat surat dulu ke imigrasi," tambah dia.
Sebelumnya Kumala menduga Andreas sudah melarikan diri ke luar negeri. "Saya mengecek dari kemarin posisi Pak Andreas sudah tidak lagi di Indonesia. Berarti kabur istilahnya," katanya.(mg4/jpnn)
Kuasa hukum Edward Soeryadjaya, Fransiska Kumalawati membocorkan keberadaan Andreas Tjahjadi yang bersama Sandiaga Uno menjadi terlapor kasus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Apa Kabar Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya?
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi
- Laga Indonesia Vs Jepang Malam Ini, Polisi Lakukan Rekayasa Lalin, Simak Nih!