Septy Lepas Kerudung, Fathanah Pasrah

jpnn.com - JAKARTA -- Terdakwa kasus dugaan suap kuota impor daging di Kementerian Pertanian Ahmad Fathanah akhirnya angkat bicara juga soal istrinya, Septy Sanustika yang kini kini tidak lagi mengenakan jilbab. Fathanah mengaku sebelum melepaskan hijabnya, Septy sudah meminta izin padanya. Ini disampaikan Fathanah saat akan bersaksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi Jakarta pada Selasa, (25/3).
”Sudah satu bulan sebelumnya sudah minta izin, Saya bilang kamu istikharah dulu,” tutur Fathanah tersenyum.
Sahabat dekat mantan Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Luthfi Hasan Ishaaq itu mengaku ikhlas atas penampilan baru Septy tersebut. Yang penting, kata Fathanah, istrinya yang diketahui berprofesi sebagai penyanyi dangdut itu nyaman dalam menjalankan aktivitasnya.
”Saya ikhlas, yang nyaman-nyamannya kamu aja,” kata Fathanah mengutip pembicaraannya dengan Septy.
Fathanah menambahkan, keikhlasan dirinya itu juga tak terlepas dari kondisi yang harus dijalani Septy saat ini. Selama ia di penjara Septy lah yang menjadi tulang punggung keluarga dalam mencari nafkah.
”Dan dia tulang punggung, Mana bisa saya beri nafkah, kasihan dia, anak ku perlu beri susu, anak ku perlu makan Septy tulang punggung bapak ibunya. Harta kami disita semua,” tandas Fathanah.
Ahmad Fathanah saat ini mendekam di Rutan KPK. Dia sudah divonis 14 tahun penjara oleh Pengadilan Tipikor Jakarta terkait status terdakwanya dalam kasus dugaan suap kuota impor daging di Kementan. Sebelum Fathanah divonis, Septy masih sering datang ke rutan KPK dengan dilengkapi jilbab. Namun, pekan lalu rambut panjangnya sudah digerai bebas tanpa jilbab. (flo/jpnn)
JAKARTA -- Terdakwa kasus dugaan suap kuota impor daging di Kementerian Pertanian Ahmad Fathanah akhirnya angkat bicara juga soal istrinya, Septy
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kiky Saputri Ungkap Arti Nama Anak Pertamanya
- Anggun Klarifikasi Setelah Dituduh Sebagai Pendukung Zionis
- 3 Berita Artis Terheboh: Gus Miftah Bergerak, Lagu Bayar Bayar Bayar Boleh Dinyanyikan Lagi
- Vokalis Sukatani Diberhentikan, Pihak Sekolah: Bukan karena Lagu Bayar Bayar Bayar
- Tidak Mengalami Baby Blues, Kiky Saputri Bilang Begini
- Lomba Cipta Lagu Gospel Indonesia Digelar, Badai hingga Franky Sihombing Jadi Juri