Serahkan Achmad Bakrie Award, Puan Apresiasi Kepada Dokter Berdedikasi Tanggulangi Covid-19
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPR RI Puan Maharani ditunjuk sebagai salah satu tokoh yang menyerahkan award kepada pemenang Penghargaan Achmad Bakrie (PAB) XVIII 2022.
Puan memberikan selamat kepada seluruh penerima award PAB.
“Saya mengucapkan selamat kepada tokoh dan lembaga yang mendapatkan penghargaan Achmad Bakrie XVIII 2022 berkat karya-karyanya yang luar biasa dan inspiratif serta manfaatnya yang dirasakan langsung oleh masyarakat,” kata Puan Maharani pada Malam Penganugerahan PAB XVIII/2022 di Djakarta Theatre, Jakarta, Minggu (14/6/2022).
Perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu pun mengapresiasi Yayasan Achmad Bakrie yang bekerja sama dengan Freedom Institute dan Kelompok Usaha Bakrie karena telah menghelat event PAB.
Menurut Puan, penghargaan seperti ini sangat diperlukan dalam upaya mendukung sumber daya manusia (SDM) unggul Indonesia.
“Apresiasi atas komitmennya memberi penghargaan kepada para ilmuwan, tokoh-tokoh lain, serta lembaga yang mendedikasikan hidupnya demi kemajuan bangsa,” ucap Puan.
Penghargaan Achmad Bakrie (PAB) kembali digelar tahun ini setelah sempat absen dua tahun karena Pandemi Covid-19.
Ada 5 kategori penghargaan yang diberikan di PAB XVIII 2022 yang juga digelar sekaligus dalam rangka memperingati HUT ke-77 RI.
Puan mengapresiasi kepada para ilmuwan, dokter, dan tokoh lain serta lembaga yang mendedikasikan hidupnya demi kemajuan bangsa.
- Melawan Kriminalisasi Berbau Politik di Pilkada 2024
- Usut Tuntas Kasus Penembakan Polisi di Solok Selatan: Menunggu Implementasi Revolusi Mental Polri
- DPR Dukung Penuh Menko Polkam Lindungi Pelajar dari Judi Online
- Cucun Hadiri Kolaborasi Medsos DPR RI dengan Masyarakat Digital di Lembang
- SHP Pemprov Bali Belum Dicoret dari Daftar Aset, Wayan Sudirta DPR Minta Penjabat Gubernur Taati Hukum
- Melly Goeslaw: Revisi UU Hak Cipta Solusi Hadapi Kemajuan Platform Digital