Serahkan Data untuk Bongkar Permainan Pimpinan Banggar
Kamis, 26 Januari 2012 – 23:23 WIB
JAKARTA - Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR, Wa Ode Nurhayati, mengaku telah menyerahkan data penting ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Data itu berisi tentang permainan yang dilakukan para pimpinan Banggar DPR dalam pengalokasian dana Percepatan Pembangunan Infrastruktur Daerah (PPID).
Wa Ode menyampaikan hal tersebut, sesaat sebelum memasuki mobil tahanan KPK, Kamis (26/1) malam. "Bukti-bukti sudah diserahkan ke penyidik, biar penyidik yang melanjutkan. Pimpinan Banggar dari 2010 sampai sekarang," kata Wa Ode.
Politisi Partai Amanat Nasional (PAN) yang menjadi tersangka korupsi sejak awal Desember 2011 lalu itu mengaku tak sepeser pun menikmati uang suap. Karenanya ia merasa heran telah dijadikan tersangka atas perbuatan yang tidak dilakukannya.
Pengacara Wa Ode Nurhayati, Wa Ode Zaenab, mengatakan bahwa data yang diserahkan ke KPK itu terkait mekanisme alokasi anggaran PPID tahun anggaran 2011. Ditegaskannya, ada penyalahgunaan kewenangan yang dilakukan pimpinan Banggar dalam mengalokasikan anggaran PPID.
JAKARTA - Anggota Badan Anggaran (Banggar) DPR, Wa Ode Nurhayati, mengaku telah menyerahkan data penting ke Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Data
BERITA TERKAIT
- Cuaca Jakarta Hari Ini, Hujan pada Senin Malam
- Jalankan Arahan Presiden Prabowo, Mendes Yandri Pilih Bermalam di Desa Margorejo
- 5 Berita Terpopuler: Mendikdasmen Beri Sinyal Baik soal PPPK, Ada Regulasi Baru? tetapi Honorer Jangan Nekat ya
- Mayoritas Masyarakat Adat Poco Leok Dukung PLTP Ulumbu Unit 5 dan 6
- AIA Health X Hadir Beri Perlindungan Optimal dengan Harga Terjangkau
- Pengemudi Taksi Ini Bantu Lansia Pulang ke Rumah, Andre: Pahlawan di Jalanan