Serang Siaga Bencana Hingga Maret

Serang Siaga Bencana Hingga Maret
Banjir.

jpnn.com - jpnn.com - Hingga Sabtu, (11/2), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang tetap mengimbau warga tetap siaga bencana, terutama di wilayah bantaran sungai. Sesuai surat keputusan (SK) bupati, status siaga waspada bencana akan berlangsung hingga Maret.

Sekadar diketahui, pada Jumat (10/2), sejumlah wilayah di Kabupaten Serang dilanda banjir akibat hujan deras yang mengakibatkan daerah aliran sungai (Das) Meluap.

Sebanyak dua kecamatan yang terkena dampak banjir, yakni di Desa Tengkurak, Kecamatan Tirtayasa, serta Kampung Ciseke, Desa Batukuwung dan Kampung Sukamaju, Desa Citasuk di Kecamatan Padarincang.

Pada sabtu (11/2) banjir meluas hingga ke Kecamatan Kibin dan Kragilan. Luapan sungai merendam hingga tiga kampung di Kragilan. Beruntung, kondisi banjir masih bisa ditangani sehingga tidak ada upaya evakuasi warga.

Relawan BPBD Kabupaten Serang Jhoni Ewangga menyatakan, banjir yang melanda Desa Tengkurak akibat luapan DAS Ciujung aliran air dari Bendung Pamarayan. Katanya, hari itu juga langsung ditangani Tim reaksi cepat (TRC) pusat pengendalian operasional (Pusdalops) BPBD Kabupaten Serang.

Kata Jhoni, saat hujan ketinggian air di Bendung Pamarayan mencapai 310 sentimeter dengan debit air 749 meter kubik per detik. Sementara wilayah yang terkena dampak banjir, terendam dengan ketinggian sekira 20 sentimeter.

Jhoni memperkirakan, jika cuaca kembali hujan lebat, maka bisa berdampak banjir susulan.

“Ada 15 wilayah yang berada di bantaran sungai yang harus diwaspadai bakal terkena banjir,” katanya.

 Hingga Sabtu, (11/2), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Serang tetap mengimbau warga tetap siaga bencana, terutama di wilayah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News