Serangan 'Satu Pukulan' Kembali Makan Korban di Australia

Seorang remaja berusia 18 tahun Coles Miller tewas dalam kejadian yang sekarang dikenal sebagai 'one punch attack" (serangan satu pukulan) di Brisbane.
Miller dinyatakan tewas di rumah sakit hari Senin (4/1/2016) setelah sebelumnya menjadi sasaran serangan oleh empat orang pemuda di kawasan Fortitude Valley di Brisbane.
Miller jatuh tidak sadarkan diri di Duncan St di kawasan hiburan Fortitude Valley sekitar pukul 3:35 pagi hari Minggu setelah dia bersama-sama dengan teman-temannya menikmati suasana malam minggu.
Polisi mengatakan bahwa Coles mendapat satu pukulan di bagian belakang kepalanya, dan kemudian terjatuh, dengan luka serius.
Dia kemudian dibawa ke rumah sakit Royal Brisbane and Women's Hospital dalam kondisi gawat.
Polisi hari Senin mengukuhkan bahwa Coles meninggal.
Dua pria, Armstrong Renata dan Daniel Maxwell, masing-masing berusia 21 tahun, dihadapkan ke Pengadilan Magistratr Brisbane dengan tuduhan melakukan tindakan penganiayaan berat terhadap Coles, yang juga merupakan pemain polo air berbakat tersebut.
Di pengadilan disebutkan bahwa pagi itu, Maxwell mendekati Miller dan teman-temanya dan menantang apakah mereka ingin berkelahli, dan kemudian Renata memukul kepala Miller dari belakang.
Seorang remaja berusia 18 tahun Coles Miller tewas dalam kejadian yang sekarang dikenal sebagai 'one punch attack" (serangan satu
- Sulitnya Berbaik Sangka kepada Danantara
- Temu Mencoba Masuk Indonesia, Tapi Bukan Itu yang Dikhawatirkan UMKM
- Presiden AS dan PM Inggris Bertemu Untuk Akhiri Perang Ukraina
- Istri Mantan Atlet Australia Ingin Suaminya Ikut Diadili dalam Kasus Prostitusi
- Pemerintah dan Apple Sepakati Perjanjian, iPhone 16 Boleh Dijual di Indonesia
- Kabar Australia: Akhir Manis untuk Persahabatan Seekor Burung dan Anjing