Serapan Anggaran Jauh dari Target
Rabu, 18 April 2012 – 17:52 WIB
JAKARTA - Anggota Komisi XI-DPR Kemal Azis Stamboel menyayangkan rendahnya realisasi belanja pemerintah dari target yang telah ditetapkan pada triwulan I-2012. Realisasinya tidak mencapai 50 persen dari target yang ditetapkan. "Kita harapkan pemerintah bisa memfokuskan realisasi belanja modal karena banyak terkait infrastruktur. Kalau bisa efektif maka akan memberikan stimulus dan multiplier effect bergeraknya pembangunan infrastruktur sehingga akan menjaga pertumbuhan dan pemerataan ekonomi,"urainya.
"Target penyerapan anggaran pada triwulan I-2012 yang ditetapkan pemerintah sebesar 25 persen tetapi realisasinya hanya 11,08 persen ini jauh dari optimal,"ujarnya di Jakarta, Rabu (18/4).
Baca Juga:
Padahal, sambungnya, dulu dinyatakan bahwa proses tender yang lebih cepat menjadi kunci penyerapan. Sedangkan, belanja pegawai dan belanja barang yang harusnya mudah tercapai juga tidak tercapai. Belanja modal pun masih sangat rendah dibawah 7 persen.
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Komisi XI-DPR Kemal Azis Stamboel menyayangkan rendahnya realisasi belanja pemerintah dari target yang telah ditetapkan pada triwulan
BERITA TERKAIT
- Harga Emas Antam Hari Ini 10 Januari Melonjak, Jadi Sebegini Per Gram
- Ini Kriteria Pelaku UMKM yang Utangnya Bisa Dihapus Pemerintah
- Tangerang Raya Area Strategis Investasi, LPKR Perluas Portofolio Produk Baru
- Bank Mandiri Taspen Bantu Kebutuhan Para Pensiunan Lewat 3 Pilar ini
- Tingkatkan Pelayanan, KAI Logistik Pangkas Waktu Tempuh Rute Bandung–Surabaya
- Kementerian BUMN Gelar Workshop Penggunaan AI Dalam Komunikasi Media Sosial