Serba-serbi FIBA World Cup 2023 di Filipina-Jepang-Indonesia
jpnn.com - JAKARTA - Piala Dunia bola basket putra atau FIBA World Cup 2023 bakal digelar mulai 25 Agustus hingga 10 September di Filipina, Jepang, dan Indonesia.
Inilah pertama kalinya FIBA World Cup digelar di tiga negara, bahkan dalam 18 edisi sebelumnya selalu hanya satu tuan rumah.
FIBA World Cup edisi ke-19 ini menjadi yang kedua buat Filipina sebagai tuan rumah, pertama pada 1978 (edisi ke-8).
Buat Jepang, ini juga yang kedua, setelah menjadi host pada edisi ke-15 pada 2006.
Indonesia? Ini yang pertama.
Filipina menjadikan tiga stadion sebagai tempat penyelenggaraan, yakni Philippine Arena di Bulacan, Araneta Coliseum di Quezon City, dan Mall of Asia Arena di Pasay.
Ada empat grup yang memainkan penyisihan di Filipina, yaitu:
- A: Angola, Republik Dominika, Filipina, Italia
- B: Sudan Selatan, Serbia, China, Puerto Riko
- C: Amerika Serikat, Yordania, Yunani, Selandia Baru
- D: Mesir, Meksiko, Montenegro, Lithuania
Kemudian Jepang menjadikan Okinawa Arena di Okinawa City sebagai lokasi penyelenggaraan.
Cek jadwal lengkap FIBA World Cup 2023 di Filipina-Jepang-Indonesia di sini. Juara bertahan main di Jakarta.
- Kabar Kurang Sedap dari Timnas Indonesia Menjelang Jumpa Jepang
- Apakah Bentrokan Indonesia dengan Kapal Tiongkok di Laut China Selatan Pertanda Konflik?
- Jepang Terancam Pincang saat Jumpa Timnas Indonesia
- Siemens dan RAD-AID International Hadirkan Pelatihan Khusus Kedokteran Nuklir di Indonesia
- HLF MSP dan IAF ke-2 Berdampak Positif pada Posisi Indonesia di Kancah Global
- Pluang Luncurkan Opsi Saham AS, Terobosan Baru dalam Investasi di Indonesia