Serbia Tantang AS di Final FIBA World Cup 2014
jpnn.com - MADRID - Timnas basket Serbia bakal menjadi penantang Amerika Serikat pada partai final FIBA World Cup 2014. Itu terjadi setelah Serbia berhasil menekuk Prancis dengan skor tipis 90-85 pada babak semifinal di Palacio de Deportes, Sevilla, Sabtu (13/9) WIB.
Milos Teodosic tampil sebagai bintang kemenangan Serbia setelah berhasil mencetak 24 angka serta masing-masing tiga rebound dan assist. Bogdan Bogdanovic juga tampil bagus dengan donasi 13 angka dan empat assist.
“Kini kepercayaan diri kami sedang tinggi. Kami kini memiliki peluang. Mungkin beberapa pemain tak mempunyai kesempatan bermain melawan AS di final Piala Dunia,” terang center Nenad Krstic sebagaimana dilansir laman ESPN.
Hasil itu langsung mengubur performa gemilang Nicolas Batum yang tampil luar biasa dengan mendonasikan 35 angka, dua rebound dan tiga assist untuk Prancis. Boris Diaw juga tampil bagus setelah membukukan 13 angka dan sepuluh rebound.
“Saya pikir kami hanya bermain bagus pada babak pertama. Kami memang tak layak memenangkan pertandingan. Meskipun kami mencoba bangkit, Serbia memang layak menang,” tegas Diaw. (jos/jpnn)
MADRID - Timnas basket Serbia bakal menjadi penantang Amerika Serikat pada partai final FIBA World Cup 2014. Itu terjadi setelah Serbia berhasil
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pernah Bersama di Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo Mendoakan Amorim Sukses di MU
- Hasil Sprint MotoGP Barcelona: Target Pecco Bagnaia Tercapai
- Live Streaming Sprint MotoGP Barcelona: Cek Starting Grid, Rencana Pecco Berhasil
- Hasil Kualifikasi MotoGP Barcelona: Simak Pengakuan Marquez
- Live Streaming Kualifikasi MotoGP Barcelona: Ada yang Tak Percaya Kata Marquez
- Target Kakang Rudianto Bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2024