Serena-Li Na Mulus ke Babak Ketiga
jpnn.com - MELBOURNE- Para petenis unggulan terus melaju di Australia Open 2014. Di sektor putri, Serena Williams dan Li Na tak menemui kesulitan berarti untuk merebut tiket ke babak ketiga setelah menekuk lawan-lawannya.
Serena melangkah ke babak ketiga usai menekuk Vesna Dolonc dua set langsung 6-1, 6-2 dalam pertandingan yang dilangsungkan di Rod Laver Arena, Rabu (15/1). Kemenangan itu membuahkan rekor untuk Serena.
Itu merupakan kemenangan ke-60 Serena pada babak utama. Petenis peringkat pertaam dunia itupun menyamai rekor yang ditorehkan Margaret Court sejak turnamen era terbuka.
“Saya bersyukur masih bertahan di turnamen ini. Dia benar-benar nothing to lose,” terang Serena sebagaimana dilansir laman ABC Onlines, Rabu (15/1).
Unggulan keempar asal Tiongkok, Li Na juga mulus ke babak kedua usai menaklukkan Belinda Bencic dengan skor 6-0, 7-6 (5). Di babak ketiga, Li Na bakal berjibaku kontra wakil Republik Ceko, Lucie Safarova yang sukses menekuk kompatriotnya Lucie Hradecka dengan skor 6-7 (4), 6-3, 6-0.
“Cuaca memang agak sedikit panas. Namun, itu bukan masalah untuk saya. Saya sangat bahagia karena bisa memenangi pertandingan. Kemenangan itu membuat saya tetap bertahan di turnamen ini,” tegas Li Na. (jos/jpnn)
MELBOURNE- Para petenis unggulan terus melaju di Australia Open 2014. Di sektor putri, Serena Williams dan Li Na tak menemui kesulitan berarti untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kembali jadi Pelatih Everton, David Moyes Punya Tugas Berat
- Agenda Terdekat Patrick Kluivert Setelah Tiba di Indonesia
- Budi Setiawan Ingatkan STY: Ikhlaslah dan Jangan Alihkan Perhatian
- Sergio van Dijk: Kluivert Rendah Hati & tidak Arogan
- Hajar Arema FC, Dewa United Tembus 4 Besar Klasemen Liga 1
- PSS Vs Persebaya 3-1, Cek Klasemen Liga 1 di Sini