Serena Tantang Wozniacki di Babak Perempat Final

jpnn.com - MONTREAL- Ambisi Serena Williams mempertahankan gelar Rogers Cup 2014 masih di trek yang benar. Petenis putri terbaik dunia itu kini sudah menjejakkan kakinya di babak perempat final.
Tiket itu diraih setelah Serena berhasil menghentikan perlawanan Lucie Safarova lewat laga straight set dengan skor 7-5, 6-4 dalam partai yang dilangsungkan di Uniprix Stadium, Jumat (8/8) pagi WIB.
Di babak perempat final, Serena bakal ditantang Caroline Wozniacki. Sebelumnya, petenis asal Denmark itu berhasil melangkah ke perempat final usai menumbangkan Shelby Rogers dengan skor 6-1, 6-0.
Bagi Serena, laga melawan Wozniacki merupakan pertandingan yang menyenangkan. Pasalnya, selama ini keduanya memang dikenal memiliki hubungan yang sangat dekat di luar lapangan.
“Itu akan menjadi pertandingan yang hebat. Dia memainkan permainan yang bagus. Wozniacki juga sangat fokus. Dia bermain sangat, sangat, sangat baik. Pertandingan nanti akan sangat sengit,” tegas Serena di laman resmi WTA. (jos/jpnn)
MONTREAL- Ambisi Serena Williams mempertahankan gelar Rogers Cup 2014 masih di trek yang benar. Petenis putri terbaik dunia itu kini sudah menjejakkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Real Madrid Masuk Nominasi Laureus Award 2025
- Pramono Janjikan Penggunaan JIS Tak Akan Rugikan Persija
- Orleans Masters 2025 Jadi Ajang Comeback Apriyani/Fadia Setelah Absen Panjang
- IBL 2025: Cedera di Tengah Musim, Devondrick Walker Tak Berjodoh dengan Hornbills
- Tiket Pertandingan Indonesia Vs Bahrain Mulai Dijual Besok, Termurah Rp 300 Ribu
- Imbas Laga PSIS Semarang Tanpa Penonton, Jadwal Final Four Proliga Berubah