Serena Williams And Andy Murray Mundur dari Australia Terbuka

Sementara itu Andy Murray sekarang kembali ke Inggris untuk menjalani operasi pangkal pahanya yang mungkin akan membuatnya harus beristirahat selama beberapa bulan.
Semula Murray sudah berada di Australia dan merasa siap akan bertanding namun hari Kamis memutuskan untuk mundur.
Dia semula dijadwalkan bertanding di turnamen Brisbane Internasional minggu lalu, namun mundur juga dari turnamen setelah tidak bisa berlatih dengan baik.
Turnamen terakhir yang diikuti oleh petenis berusia 30 tahun tersebut adalah Wimbledon bulan Juli lalu.
Murray yang sekarang berada di peringkat 16 dunia dan kemungkinan karena absen akan turun ke peringkat di luar 20 besar dunia dan besar kemungkinan akan sulit untuk naik ke peringkat satu seperti yang pernah dicapainya.
AAP
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya