Serena Williams tak Berkeringat Pada Babak Pertama
![Serena Williams tak Berkeringat Pada Babak Pertama](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20150630_034033/034033_897686_serena_biru_lompat.jpg)
jpnn.com - LONDON- Serena Williams tak terlalu memeras keringat pada laga perdana Grand Slam seri Wimbledon 2015. Serena mampu menekuk Margarita Gasparyan dua set langsung dengan skor 6-4, 6-1 di All England Club, Senin (29/6) malam WIB.
“Dia bermain sangat baik. Dia juga menjalani beberapa pertandingan pada babak kualifikasi. Jadi, dia siap bermain di lapangan rumput,” terang Serena setelah laga di laman resmi WTA.
Serena kini sudah membukukan rekor 59-1 sepanjang karirnya pada babak pertama turnamen level Grand Slam. Satu-satunya kekalahan terjadi ketika Serena ditekuk Virginie Razzano pada Prancis Open 2012 silam.
“Saya pikir, permainan ini bagus untuk saya. Pada akhirnya, semuanya berjalan baik bagi saya. Namun, tak ada seorangpun yang ingin bermain dalam pertandingan sulit,” tegas Serena. (jos/jpnn)
LONDON- Serena Williams tak terlalu memeras keringat pada laga perdana Grand Slam seri Wimbledon 2015. Serena mampu menekuk Margarita Gasparyan dua
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Liga 2: Tahan Persijap, Bhayangkara FC Promosi ke Liga 1
- Live Streaming Persijap Vs Bhayangkara FC: Tuan Rumah Ingin Jaga Tren Menang
- Skor Akhir Deltras FC vs PSIM 1-3, Laskar Mataram Makin Dekat ke Liga 1
- Begini Progres Penyembuhan Cedera Bahu Anthony Sinisuka Ginting
- Persija vs Persib, Bojan Hodak Sebut Tim Lawan Berada dalam Tekanan
- Melempem di Awal Tahun, Performa Chico Aura Dwi Wardoyo Jadi Sorotan