Seri Lawan Lille, Monaco Kian Sulit Kejar PSG

jpnn.com - MONACO - AS Monaco membuang peluang untuk merapatkan jarak dengan Paris Saint Germain (PSG). Itu terjadi setelah Monaco ditahan imbang Lille dengan skor 1-1 (1-1) pada Ligue 1 pekan ke-30 di Stade Louis II, Senin (24/3) dini hari WIB.
Monaco sebenarnya memulai pertandingan dengan baik. Buktinya, skuat racikan Caludio Ranieri itu sukses unggul terlebih dahulu melalui lesakan Mounir Obbadi ketika laga baru berjalan empat menit.
Setelah itu, Monaco terus saja menggempur pertahanan tim tamu. Sejumlah peluang juga diciptakan Dimitar Berbatov dkk. Sayangnya, peluang-peluang itu harus terbuang sia-sia.
Alih-alih menambah keunggulan, Monaco justru harus kebobolan. Adalah Divock Origi yang mampu menyamakan kedudukan ketika babak pertama masih tersisa enam menit.
Hasil imbang itu tentu sangat merugikan bagi Monaco. Sebab, mereka kini semakin tertinggal dari pesaing terkuat PSG. Monaco yang ada di urutan kedua dengan koleksi 63 angka tertinggal sepuluh poin dari PSG.
Sebaliknya, bagi Lille, hasil imbang itu membuat mereka semakin mantap berada di posisi ketiga dengan koleksi 54 angka dari 30 pertandingan.(jos/jpnn)
MONACO - AS Monaco membuang peluang untuk merapatkan jarak dengan Paris Saint Germain (PSG). Itu terjadi setelah Monaco ditahan imbang Lille dengan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 10 Wakil Indonesia Tembus 16 Besar All England 2025
- Petaka di Menit 90+4, Persebaya Tak Jadi Menang dari PSIS
- Kabar Buruk Menghampiri Atletico Madrid Menjelang Jumpa Real Madrid
- Pukul Persita 2-1, Malut United Tak Terkalahkan di 9 Laga
- Timnas Indonesia Terus Menambah Pemain Naturalisasi, Begini Reaksi Pelatih Bahrain
- Pelatih Persib Bubarkan Tim Seusai Menghajar Semen Padang, Kapan Kembali Berkumpul?