Seri Pamungkas Supermoto Race 2023: Rebut Pole, Tommy Mengungguli 2 Pembalap Eropa

jpnn.com, JAKARTA - Persaingan panas di putaran terakhir SuperAdventure International Supermoto Race Seri Kejurnas 2023’ mulai terasa sejak sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Parkir Barat JIEXPO Kemayoran, pada Jumat (27/10).
Para pembalap terbaik tanah air berebut pole position untuk beraksi di final race yang akan dihelat Sabtu (28/10).
Berbeda dengan empat seri yang sudah diselenggarakan di Tasikmalaya, Boyolali, Surabaya, dan Yogyakarta, pada seri pamungkas ini terdapat kelas khusus FFA 450 International yang diisi dua rider supermoto kelas dunia, yaitu Germain Vincenot dan Sylvain Bidart.
Keduanya akan bersaing dengan sejumlah rider elite Indonesia seperti Tommy Salim, Farudilla Adam, Doni Tata, dan Yasiin Somma.
Di kelas FFA 450 International, pole position akhirnya berhasil diraih oleh Tommy Salim dengan torehan waktu 39.203 detik.
Tommy sukses mengungguli para pembalap asal Eropa, yakni Germain Vincenot di posisi kedua dengan 39.205 detik dan Sylvain Bidart di urutan ketiga dengan 39.236 detik.
Seusai melahap lintasan dengan panjang 800 meter di sesi free practice dan kualifikasi, Germain Vincenot merasa percaya diri bisa meraih hasil maksimal pada race day hari ini.
“Kami telah menjalani free practice dan telah berjalan dengan cukup bagus. Lintasannya juga cukup bersih, dan kami merasa tikungan begitu aman. Mengenai rintangan kayu (tanjakan) kami juga merasa bagus,” ucap Germain.
Di kelas FFA 450 International Seri pamungkas Supermoto Race, pole position akhirnya berhasil diraih oleh Tommy Salim dengan torehan waktu 39.203 detik.
- Begini Tip dari Gustavo Franca Jika Persib Ingin Pertahankan Gelar Liga 1
- Diterpa Badai Cedera, Timnas Australia Panggil Banyak Debutan
- Juru Kunci Liga 1 Tembus Semifinal AFC Challenge League
- Jeda Kompetisi Liga 1, Pelatih Persib Bojan Pilih Pulang Kampung
- All England 2025: Doa Fajar/Rian Mengiringi Perjuangan Leo/Bagas dan Sabar/Reza
- Ini Wakil Indonesia yang Masih Tersisa di All England 2025